• Our Partners:

Dari Pengujian, Masalah Penurunan Kinerja SSD di Windows 11 Belum Usai

NESABAMEDIA.COMNesabamedia.com tidak mengetahui kapan persisnya Microsoft mengubah secara diam-diam daftar perubahan untuk Windows 11 Build 22000.348 KB5007262. Sebelumnya, dalam daftar itu hanya dituliskan mengenai NTFS, namun kini berubah menjadi NVMe, SSD dan Hard Disk. 

Kemungkinan perubahan tiba-tiba dan secara diam-diam itu dilakukan Microsoft, setelah banyak pengguna melaporkan bahwa SSD NVMe di Windows 11 mengalami penurunan kinerja cukup signifikan. Meski demikian, tidak bisa dikonfirmasi kapan pastinya perubahan itu dilakukan, karena dari Microsoft sendiri juga tidak menyediakan tanggal pembaruan dari dukungan artikel soal KB5007262.

Sebelumnya, dalam daftar perubahan pembaruan itu dituliskan sebagai berikut:

“Memperbaiki masalah yang berdampak pada NTFS ketika anda mengaktifkan jurnal Update Sequence Number (USN). NTFS melakukan pekerjaan yang tidak dibutuhkan dan tidak penting setiap kali melakukan operasi penulisan, yang berdampak pada kinerja I/O”.

Namun kini, penjelaskan dalam daftar perubahan itu telah berubah menjadi:

“Memperbaiki masalah yang berdampak pada semua disk, NVMe, SSD maupun Hard Disk di Windows 11 karena melakukan tindakan yang tidak penting setiap kali operasi penulisan terjadi. Masalah ini hanya terjadi ketika jurnal USN NTFS diaktifkan. Perlu dicatat bahwa jurnal USN akan selalu aktif di disk C”.

Microsoft mungkin membuat perubahan ini untuk memperjelas terminologi, sehingga lebih mudah dipahami oleh pembaca, bahwa mereka telah memperbaiki masalah tersebut, karena kebanyakan pengguna lebih familiar dengan istilah NVMe atau SSD ketimbang NTFS.

Namun menariknya, sangat berbeda dengan pernyataan dan klaim dari Microsoft yang telah memperbaiki masalah tersebut, karena setelah dilakukan pengujian dengan menggunakan WD SN520, masalah tersebut  ternyata masih ada meski sudah memasang pembaruan Build 22000.348. Meskipun bisa jadi juga masalahnya memang telah teratasi, namun dengan kondisi dan situasi yang berbeda, misalnya menggunakan sistem dan perangkat yang berbeda pula. 

Sementara AS SSD tidak menghasilkan sesuatu yang signifikan, namun CrystalDiskMark tampaknya menunjukkan penurunan yang sangat besar dalam penulisan acak ke disk, dibandingkan dengan jika menggunakannya di Windows 10. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments