• Our Partners:

Download Driver Brother MFC-J491DW Gratis (Terbaru 2024)

Logo - Brother MFC-J491DW Developer: Global Brother
OS: Windows 7,8,10,11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 470MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Brother MFC-J491DW merupakan printer multifungsi yang dirancang secara khusus untuk penggunaan rumah maupun bisnis berskala kecil. Berbeda dengan printer inkjet yang lain, seri yang satu ini menawarkan harga yang relatif terjangkau namun tetap menghadirkan fitur-fitur bermanfaat untuk para penggunanya.

Memang Brother MFC-J491DW hadir sebagai printer yang sesuai dengan kelasnya. Ini bukan printer untuk pekerjaan dengan intensitas tinggi. Namun masih bisa menjadi printer andalan untuk kebutuhan cetak setiap hari seperti di rumah, sekolah, maupun tempat kerja.

Untuk desainnya sudah bagus, terlebih dengan tombol-tombol di bagian depan yang semakin memudahkan saat melakukan konfigurasi. Selain itu, terdapat layar berukuran kecil yang untuk mengatur printer agar sesuai kebutuhanmu.

Fitur Brother MFC-J491DW

Brother MFC-J491DW

Berikut ini beberapa fitur yang bisa kamu temukan pada Brother MFC-J491DW:

1. Multifungsi

Fitur pertama dari Brother MFC-J491DW yaitu kemampuannya yang multifungsi. Seperti halnya printer Brother pada umumnya, para pengguna bisa mengandalkan printer ini untuk kebutuhan selain mencetak.

Meskipun Brother MFC-J491DW menawarkan harga terjangkau, namun Brother masih tetap menghadirkan beberapa fitur yang sangat dibutuhkan pengguna. Misalnya fitur yang membuatmu bisa memindai, fotokopi dokumen, dan fax.

Brother MFC-J491DW memungkinkanmu menjalankan semua fungsi dengan baik. Terlebih kamu tidak memerlukan perangkat tambahan seperti scanner atau mesin fotokopi karena semuanya sudah tersedia pada satu perangkat.

2. Kecepatan Cetak

Selain kemampuannya yang multifungsi, Brother MFC-J491DW menawarkan kecepatan cetak yang cukup baik. Memang tidak bisa kamu bandingkan dengan printer Brother lain yang dikhususkan untuk penggunaan berintensitas tinggi.

Brother MFC-J491DW mempunyai kecepatan cetak 12 ppm untuk mono dan 6 pm untuk color. Sudah cukup mumpuni untuk kebutuhan cetak di rumah maupun di tempat kerja.

3. Auto Duplex

Ada fitur lain yang masih tetap dipertahankan Brother yang juga kamu temukan pada printer berharga tinggi. Brother MFC-J491DW memiliki fitur auto duplex.

Sebuah fitur yang memungkinkanmu untuk mencetak pada dua sisi kertas. Dengan memanfaatkan fitur ini, penggunaan kertas bisa lebih hemat.

4. Konektivitas

Brother MFC-J491DW merupakan seri yang menyesuaikan penggunaan di era sekarang. Terbukti dengan konektivitasnya yang sudah mendukung penggunaan wireless sehingga membuatnya lebih praktis.

Download Driver Brother MFC-J491DW Terbaru

Sekian informasi tentang Brother MFC-J491DW. Ini merupakan printer yang kamu butuhkan untuk penggunaan standar sampai menengah. Hadir dengan beberapa fitur canggih untuk membantu memaksimalkan pekerjaanmu.

Sebelum menggunakan Brother MFC-J491DW, kamu perlu men-download driver-nya terlebih dahulu. Pastikan driver yang kamu unduh sesuai dengan seri printer tersebut. Download Driver Brother MFC-J491DW terbaru melalui link di bawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments