• Our Partners:

Galaxy S24 Series Hadirkan HDR di Platform Sosial Media

Samsung akan segera meluncurkan peningkatan untuk kamera yang mana akan hadir dengan fitur HDR, berbeda dengan sebelumnya di mana mereka memang telah menggunakan HDR di kamera Flagship mereka, kali ini Samsung mengumumkan akan menambahkan fitur HDR di berbagai macam jejaring sosial media.

Pengguna Facebook, WhatsApp, TikTok hingga Instagram nantinya bisa mengunggah gambar dari Galaxy S24 Series dengan menggunakan fitur HDR untuk kualitas gambarnya. Itu artinya pengguna diberikan akses untuk fitur kamera yang lebih baik ketika membuka jejaring sosial media, lebih fleksibel bukan?

Sebelumnya, ketika menggunakan fitur ini maka pengguna harus membuka kamera bawaan Samsung dan mengaktifkan fitur HDR, nah kali ini pengguna Galaxy S24 Series bisa menggunakan fiturnya tanpa perlu keluar dari aplikasi dan langsung mengambil gambar dengan fitur HDR di platform tersebut.

Peningkatan yang diberikan oleh Samsung ini tentunya berkaitan dengan AI yang mereka hadirkan, tak cukup sampai di situ juga mereka menghadirkan teknologi ini berkat kekuatan prosesor dari Qualcomm yang merilis prosesor gahar yaitu Snapdragon 8 Gen 3 SoC.

“The Galaxy S24 series is the first to have HDR-enabled photos on Instagram. Nightography and the improved Electronic Image Stabilization are also available to third-party apps. For Instagram specifically, you will be able to create Stories from your motion photos. However, some specific AI-powered tools will remain available only through the native camera app (Generative Edit, Instant Slow-mo and Edit Suggestion).”

Samsung memang membawakan banyak kelebihan dari segi spesifikasi kamera di Galaxy S24 Ultra, bahkan kemarin ketika merilis keunggulan varian ini mereka memberikan sorotan dari kekuatan kamera utamanya yang mampu memotret gambar di malam hari dengan resolusi yang tinggi dan kualitas terbaik.

Peningkatan AI yang diberikan juga lebih merata, semua varian di Galaxy S24 Series akan mendapatkan peningkatan AI dari basis sistem One UI. Bahkan menurut rumor terbaru yang kami dapatkan, Galaxy S24 Series akan mendapatkan dukungan OS hinggs 7 tahun lamanya atau akan berakhir di tahun 2030 nanti.

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Hudalil Mustakim

Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments