• Our Partners:

Game Populer Yang Tidak Bisa Dimainkan di Steam Deck

NESABAMEDIA.COMNesabamedia.com masih berkutat pada informasi soal Steam Deck, karena melihat konsol gaming ini adalah sebuah hal yang spesial, dan tentu saja ini merupakan penawaran menggiurkan yang dibuat oleh Valve. Namun perlu diketahui bahwa ada beberapa game yang tidak bisa dimainkan di Steam Deck, dalam hal ini jika tidak mengganti sistem operasinya.

Saat mengumumkan Steam Deck, Valve mengklaim bahwa pengguna bisa membawa Steam Library mereka ke konsol tersebut, menjadikannya sebuah perangkat PC gaming portable. Namun benarkah klaim tersebut? Jawabannya bisa iya, namun tidak semudah itu. 

Steam Deck mungkin menjadi perangkat PC gaming portable dengan skala setara Nintendo Switch. Perangkat ini hadir dengan banyak sekali inovasi dan kemampuan yang mengejutkan, namun tidak semua fungsionalitas sebuah perangkat gaming bisa diakses dengan mudah. 

Lalu apa saja game yang tidak bisa dimainkan di Steam Deck?

Steam Deck pada dasarnya ditujukan untuk menjalankan Steam OS berbasis Linux sebagai sistem operasi resminya. Kini diketahui ada dua kekurangan dengan menggunakan sistem operasi semacam itu di Steam Deck. Pertama adalah pengguna tidak akan bisa menjalankan game yang tidak tersedia di Steam. Ini termasuk beberapa judul game populer yang di antaranya adalah :

  • Call of Duty Warzone
  • Call of Duty Black Ops Cold War
  • Overwatch
  • League of Legends
  • Valorant
  • Minecraft
  • World of Warcraft
  • Rocket League
  • Genshin Impact
  • Hearthstone
  • StarCraft 2
  • Escape From Tarkov

Kedua, Steam Deck tidak akan bisa menjalankan semua game yang ada di Steam. Untuk lebih spesifiknya, beberapa game multiplayer yang memanfaatkan sistem anti cheat yang tidak bisa digunakan di Steam Deck, karena Steam OS tidak mendukung program anti-cheat tersebut karena sifat alami dari Linux. Seperti di antaranya adalah :

  • PUBG
  • Apex Legends
  • Destiny 2
  • Rainbow Six Siege
  • Dead by Daylight
  • DayZ
  • Smite
  • Paladins
  • Black Desert Online
  • Hunt Showdown
  • Fall Guys

Lalu bagaimana caranya bisa memainkan hampir semua judul game di Steam Deck?

Menurut pihak Valve, jika kesulitan dalam penggunaan Steam OS, pengguna bisa melakukan format ulang perangkat dan memasang Windows sebagai sistem operasinya, yang memungkinkan untuk bisa menjalankan game apapun yang didukung Windows tersebut. Namun perlu dicatat bahwa Steam Deck akan berjalan maksimal jika menggunakan Steam OS. 

Jadi masih belum diketahui apakah kinerja perangkat keras di Steam Deck akan bisa mendapatkan dampak dengan mengganti Steam OS dengan Windows 10. Steam Deck sendiri baru akan dijual pada awal 2022, dan pre-order-nya sudah bisa dilakukan sekarang.

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments