Samsung resmi umumkan ekspansi besar fitur pendeteksi Sleep Apnea atau gangguan pernapasan saat tidur, di jajaran Galaxy Watch miliknya.
Fitur ini kini tersedia di 70 negara dan wilayah termasuk 36 negara baru mayoritas di antaranya adalah negara-negara Eropa.
Negara Mana Saja yang Dapat Fitur Ini?
Beberapa negara baru yang mendapatkan dukungan dan dikonfirmasi oleh Samsung ialah ada Austria, Belgia, Prancis, Jerman, Italia, Spanyol, Swedia, dan Belanda. Negara non-Eropa seperti Australia, Brasil, Kanada, Meksiko, Filipina, dan Afrika Selatan.
Untuk Asia, fitur ini juga tersedia di Hong Kong, Singapura, Korea Selatan, Vietnam, Yaman, dan negara Timur Tengah seperti Qatar, UEA, dan Kuwait.
Sayangnya, Indonesia belum termasuk dalam daftar negara yang didukung untuk saat ini.
Bagaimana Fitur Ini Bekerja Efektif?
Fitur pendeteksi Sleep Apnea ini tersedia untuk Galaxy Watch4 atau lebih baru, yang menjalankan Wear OS 5.0. Tentu saja penting untuk perangkat pendukung atau hp yang juga sama-sama menjalankan sistem terbaru, minimal Android 12.
Sleep Apnea gangguan tidur serius yang menyebabkan seseorang berhenti bernapas selama tidur.
Ini bisa menyebabkan penurunan kadar oksigen dalam darah, tidur yang tidak nyenyak, dan jika dibiarkan maka masalah ini akan memicu masalah kesehatan lainnya seperti seperti saja ada, hipertensi, gangguan jantung, stroke dan lainnya
Dedikasi Samsung dalam Inovasi Teknologi
Galaxy Watch menggunakan sensor BioActive milik mereka sendiri yang berfungsi mengukur kadar oksigen dalam darah (SpO₂) saat tidur.
Dari data itu, jam tangan bisa mendeteksi pola Sleep Apnea dan Hipopnea, lalu memberi tahu pengguna jika ada kemungkinan mengalami gangguan tidur Sleep Apnea.
Samsung membawa teknologi kesehatan selangkah lebih maju dengan memperluas fitur ini ke lebih banyak negara.
Meski belum hadir di Indonesia, langkah ini jadi pertanda bahwa fitur kesehatan serius kini mulai jadi standar di Smartwatch modern.
Perlu untuk diketahui untuk kamu yang mungkin meragukan akurasi teknologi Samsung, pasalnya Samsung telah menguji banyak percobaan dan menghasilkan data paling akurat dibanding Brand lainnya.
Editor: Hudalil Mustakim
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com: