• Our Partners:

Microsoft Teams Luncurkan Polling di Fitur Channel Meeting

Microsoft kini kembali merilis fitur baru mereka yang dirilis melalui layanan Teams, fitur baru yang akan dihadirkan ialah melalui Channel Meeting di mana perusahaan akan merilis fitur Polling untuk sebagai pelengkap dari pengembangan fitur di Teams, Rabu (24/05).

Microsoft terhitung bukan pertama kalinya merilis fitur Polling di layanan mereka, beberapa layanan sebelumnya memang telah memiliki fitur ini. Pengembangan lebih lanjut dari layanan Teams agaknya memang cocok mendapatkan fitur yang satu ini, di mana perusahaan telah merilis fitur Polling di Channel Meeting.

Perusahaan menekankan fitur ini akan sangat berguna ketika digunakan dalam bidang edukasi, di mana proses belajar mengajar secara daring akan berjalan dengan lebih fleksibel. Polling di Channel Meeting bisa digunakan untuk membantu interaksi, hingga membuat kuis di kelas.

“For online classes using channel meetings, teachers can use polls to engage with students, check their understanding, or launch a live quiz. Imagine creating a poll to ask your students what they had for breakfast or which animal they would like to be. This could create a fun and relaxed atmosphere and help build rapport between you and your students.” Jelas Microsoft melalui laman resminya.

Microsoft Teams Luncurkan Polling di Fitur Channel Meeting

Fitur Polling ini juga bekerja dengan baik jika digunakan untuk menunjang bisnis, di mana perusahaan bisa langsung mengirimkan tanggapan ke konsumen dan mendapatkan umpan balik dengan lebih cepat. Karena konsumen hanya perlu memilih beberapa pilihan yang telah tersedia sebagai jawaban.

Beberapa platform lainnya yang memberikan fitur serupa diantaranya ialah Twitter dan WhatsApp, fitur ini terbukti mampu memberikan umpan balik yang cepat dan juga interaktif. Penggunanya akan mendapatkan sejumlah jawaban yang cepat dan juga akses yang lebih fleksibel.

Polling juga bisa digunakan ketika penggunanya sedang melalui pertemuan daring, yang mana nantinya akan memberikan akses langsung ke fitur ini ketika panggilan video sedang berlangsung.

Bagi Anda pengguna Teams, tentunya fitur ini akan memberikan akses manfaat yang lebih baik untuk peningkatan fitur yang dirilis oleh perusahaan itu sendiri. Apakah Anda tertarik dengan fitur baru ini? Tuliskan pendapat Anda melalui kolom komentar di bawah ya!

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Hudalil Mustakim

Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments