• Our Partners:

Nothing Phone (2) Rilis Juli 2023, Hadirkan 4,700 mAh Battery

Carl Pei selaku CEO dari Nothing memberikan bocoran terbaru beberapa minggu kemarin, di mana mengatakan bahwa Nothing Phone (2) akan hadir dengan menjalankan prosesor Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1. Bocoran terbaru kembali hadir dengan spesifikasi kapasitas baterai dari Nothing Phone (2), Senin (29/05).

Dilansir melalui wawancara resmi dari Forbes, Car Pei menjelaskan bahwa ada dua detail informasi terbaru dari Nothing Phone (2). Hal penting ialah perilisannya yang menurut bocoran Pei akan dirilis bulan Juli 2023 nanti, yang mana telah dikonfirmasikan akan mengincar pasar global.

Nothing Phone (2) dikonfirmasikan akan dirilis di Amerika Serikat bersamaan dengan negara lainnya, berbeda dengan seri OnePlus yang sebelumnya dirilis di China dan India untuk pasar lokal dan global mereka. nampaknya Carl Pei memang cukup optimis dengan perilisan Nothing Phone (2) mereka, sebagaimana versi terdahulu.

Pei juga memberikan konfirmasi bahwa mereka akan memberikan peningkatan daya baterai yang lebih besar, di mana telah dikonfirmasikan memiliki kapasitas daya hingga 4,700 mAh. Peningkatan hingga 200 mAh dari seri Nothing Phone (1) yang dibekali dengan 4,500 mAh.

“The Nothing team revealed to me the size of the battery. It’s going to have a 4,700mAh capacity, which is an increase on the 4,500mAh cell in Phone (1). This is also a lot bigger than the latest iPhone 14 Pro (3,200mAh) and even the iPhone 14 Pro Max (4,323mAh).” Dikutip dari Forbes melalui wawancara Carl Pei.

Carl Pei juga memberikan mengenai Market atau pasar mereka untuk Nothing Phone (2), berkaca dari versi terdahulu yang memang mendulang kesuksesan, Pei mengaku bahwa meskipun pasar Amerika Serikat masih lebih tertarik di produk iPhone buatan Apple, namun ada banyak konsumen yang memilih jalan pintas dengan produk dari perusahaan lain, tak lain Nothing Phone (2) bisa menjadi alternatifnya.

“For our first smartphone, Phone (1), we took a focused approach by selectively launching in specific markets and regions. With Phone (1), we have seen encouraging results, being one of the smartphone brands with the highest percentage of users switching from an iPhone across quite a few markets. With the US being a very Apple-dominated market with no real option for people looking for an alternative, it represents a good opportunity for Phone (2).” Lanjut Pei.

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Hudalil Mustakim

Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments