• Our Partners:

OpenAI Tawarkan 77 Miliar untuk Melatih ChatGPT di Media Jurnalis?

Perkembangan teknologi dan ilmu komunikasi semakin maju hingga sekarang ini, berapa banyak diantara kalian yang sadar bahwa akses informasi sekarang sudah semakin mudah dilakukan dan semakin banyak. Kita bisa dengan mudah mendapatkan sejumlah informasi hanya dengan mengetikkan kata kunci di internet.

Begitu pun dengan gaya membaca, kita bisa mengakses berita dengan mudah tanpa perlu membaca koran dan hanya perlu mengakses platform media yang merilis berita. Di skala lokal sebut saja ada Jakarta Post hingga Tempo, yang dulunya merilis berita dalam bentuk koran (Fisik) dan kini bisa diakses dengan menggunakan Smartphone atau Gadget.

Di skala global kita mengenal beberapa media besar seperti The New York Times dan The Guardians yang juga telah pindah dari bentuk fisik (masih sampai sekarang) hingga Online Webpage yang mempermudah mereka mendapatkan jumlah pembaca yang lebih banyak.

Perkembangan Artificial Intellegent juga demikian, beberapa perusahaan raksasa seperti Apple, Google dan Meta turut berinvestasi mengembangkan AI mereka untuk masa yang akan datang dan yang lebih mudah kita kenal saat ini ialah ChatGPT yang dipegang oleh OpenAI. Perusahaan ini bahkan dengan rela mengeluarkan uang yang banyak untuk pengembangan ChatGPT.

Sesuai dengan judul artikel ini, berita terbaru mengatakan bahwa OpenAI melaporkan bahwa mereka akan membayar sebesar $5 Juta USD atau setara dengan 77 Miliar Rupiah untuk media jurnalis yang mau membantu mereka untuk melatih kemampuan ChatGPT, di mana biaya ini adalah lisensi yang mereka bayar agar tidak menyalahi hak cipta.

ChatGPT nantinya akan dilatih agar bisa mengelola algoritma baru untuk belajar akan gaya bahasa manusia, dengan ini maka kemungkinan ChatGPT nantinya bisa dengan mudah membuat sebuah artikel atau bahkan berita yang saat ini sedang Trending secara global.

Tentu dengan ini juga maka OpenAI akan memasukkan bahasa pemrograman yang lebih baru. Akan tetapi,  OpenAI saat ini masih mendapatkan sejumlah kendala baru mengenai akses data untuk melatih ChatGPT, pasalnya ChatGPT masih diblokir untuk melakukan Crawler di beberapa sumber informasi dari media terpercaya seperti The New York Times hingga VOX.

“For one thing, OpenAI’s GPT crawler has been blocked from accessing data by some companies, including The New York Times and The Verge’s parent company, Vox Media. For another, several organizations argue that training on their data constitutes copyright infringement. The New York Times, among others, has sued OpenAI and Microsoft for copyright infringement, alleging that ChatGPT and Microsoft’s Copilot can generate output almost verbatim to its work.”

Bagaimana menurutmu? Di masa yang akan datang, akankah ChatGPT mampu mengungguli manusia dalam hal menulis?

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Hudalil Mustakim

Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments