• Our Partners:

Pembaruan Windows 10 21H1 Kemungkinan Menjadi Pembaruan Minor

NESABAMEDIA.COMWindows 10 21H1 – Pembaruan Windows 10 Oktober 2020 20H2 masih dalam proses distribusi ke pengguna, dan belum semua perangkat mendapatkannya. Di sisi lain, Microsoft memberikan sedikit bocoran mengenai apa yang akan terjadi dengan Windows 10 di masa mendatang, seperti pada pembaruan yang dirilis untuk program Windows Insider yang kini dalam tahap pengembangan.

Jika melihat pada dua tahun belakangan, ada sebuah kecenderungan yang dilakukan Microsoft dalam merilis pembaruan fitur. Terdapat dua pembaruan, yakni pembaruan fitur besar dan pembaruan fitur kecil. Biasanya, pembaruan fitur besar akan dirilis pada semester pertama setiap tahunnya, dan fitur kecil di paruh tahun kedua.

Lebih lanjut, fitur kecil ini bisa diunduh dan dipasang di perangkat pengguna dalam waktu singkat, hanya beberapa menit saja. Berbeda dengan pembaruan fitur besar yang karena berisi lebih banyak konten pembaruan sehingga butuh waktu lebih lama lagi.

Dalam program Windows Insider terbaru, ada sedikit perubahan yang dilakukan oleh Microsoft yakni dengan merilis preview build yang sebelumnya ke Kanal Developer, menjadi ke FE_RELEASE. Microsoft pun menyebut hal ini sebagai langkah uji coba. 

Sebelumnya langkah ini Microsoft lakukan pada pembaruan Mei 2020, dan kemungkinan besar akan dilakukan pada pembaruan di tahun 2021 yang akan datang. Sehingga Microsoft bakal merilis pembaruan fitur kecil terlebih dahulu, pada paruh tahun pertama di 2021 mendatang (Windows 10 21H1). Dan kemudian merilis pembaruan fitur besar setelahnya di paruh kedua 2021 (Windows 10 21H2). 

Namun perlu dicatat, Microsoft masih belum memberikan konfirmasi atau pernyataan resmi terkait hal ini. Seperti sudah menjadi kebiasaan Microsoft yang berubah pikiran dan kebijakan ketika sudah mendekati jadwal yang sudah direncanakan.

Sementara itu di sisi lain, Microsoft juga dikabarkan akan merilis sebuah Enablement Package untuk kanal Beta Insider, kurang lebih dalam satu bulan kedepan. Dan ini merupakan bagian dari rencana perusahaan terkait perilisan pembaruan fitur di tahun 2021. 

Enablement Package itu akan mendorong dua pembaruan fitur minor ke sistem secara berurutan. Dan kemudian diikuti dengan pembaruan fitur besar di paruh tahun kedua. Tentunya, pembaruan kedua itu akan lebih lama dalam tahap pengembangan. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments