Untuk kamu yang sering menggunakan WhatsApp di dekstop Windows 11, maka kini WhatsApp kembali merilis fitur baru yang memungkinkan kita untuk mendapatkan akses menggunakan emoji yang banyak, fitur ini disebut dengan Emoji Replacement.
Emoji Replacement sendiri adalah fitur yang memungkinkan kamu untuk dapat mengubah isi teks menjadi emoji. Cara ini mungkin terdengar kuno, namun akan sangat berguna ketika WhatsApp mengalami Trouble ketika ingin memilih emoji yang kita gunakan. Dengan menggunakan fitur ini, maka kamu hanya perlu mengetikkan kata dan akan diubah ke dalam bentuk emoji.
Sebagai contoh, ketika ingin menggunakan emoji tersenyum maka kamu hanya perlu mengetikkan “J) cukup mudah bukan? Apalagi jika kamu adalah Gen Millenial yang pernah menggunakan SMS ketika mengirimkan pesan, cara ini sering sekali kita gunakan dulunya untuk menambahkan emoji yang saat itu memang masih sangat terbatas.
WhatsApp sendiri memang telah lama memberikan fitur emoji untuk pengguna Mobile maupun desktop, meskipun begitu tidak menutup kemungkinan kadang kala fitur emoji ini bermasalah di versi desktop. Jadi kamu bisa banget menggunakan cara ini untuk alternatif menambahkan emoji yaa.
“In the past updates of the app, WhatsApp introduced a feature to allow users to replace text with emoji. This enhancement allows users to replace specific text with emojis in real-time as they type, acting as a convenient shortcut to avoid opening the emoji panel every time they need to enter an emoji. However, it seems that WhatsApp is exploring new ways to allow users to personalize this feature. Specifically, after installing the latest WhatsApp beta for Windows 2.2350.3.0 update from the Microsoft Store, some beta testers may now be able to disable this feature.” Dikutip dari WABetaInfo.
Kamu juga bisa menggunakan fitur ini dengan cara mengaktifkannya terlebih dulu yaa, catanya kamu bisa akses melalui Settings, kemudian pilih General dan pilih Chats. Setelah itu cari Replace Text with Emoji dan yang Toggle-nya bisa kamu aktifkan yaa.
Bagaimana menurutmu? Cukup keren bukan? Komen di bawah jika kamu juga sudah bisa menggunakan fitur di atas yaa!
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:
Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.