NESABAMEDIA.COM – Setelah merilis fitur mereka yang mampu digunakan untuk semua perangkat, di mana pengguna Whatsapp dapat masuk menggunakan akun yang sama, di perangkat yang berbeda. Sekarangm whatapp kembali meningkatkan fitur mereka yaitu Sync Chat, Senin (11/7).
Fitur terbaru dari Whatsapp ini, memungkinkan pengguna untuk dapat terus memperbaharui history chat mereka, di perangkat yang berbeda-beda. Meskipun hal ini kurang populer, karena telah digunakan terlebih dahulu olh Telegram dan Facebook. Namun, pengguna Whatsapp akan dipermudah dalam mengaksesnya.
Pengguna dapat langsung masuk menggunakan akun bisnis atau perusahaan mereka, kemudian platform ini akan bekerja dengan memberikan perbaharuan riwayat pesan di perangkat lainnya.
Whatsapp merilis fitur untuk kemudahan dalam berbisnis, melalui fitur ini mereka menginginkan agar pengguna dapat dipermudah dengan kegiatan bisnis mereka, di mana terhubung dengan Whatsapp Bussines.
Dengan menggunakan fitur ini, maka pengguna dapat langsung mengirimkan sebuah tautan ke perangkat lainnya yang memiliki Whatsapp. Setelahnya, pengguna dapat langsung mengakses dan perangkat akan secara otomatis mengunduh riwayat pesan lama dan terbaru.
WABetainfo sendiri mengatakan bahwa, fitur ini hanya tersedia untuk versi Whatsapp beta 2.22.15.13, maka dari itu anda harus melakukan perbaharuan terlebih dahulu. Proses pemindahan data ini akan semakin mudah dan juga aman dilakukan.
Proses pemindahan ini akan sangat aman dan penting dilakukan, sering kali kita lupa keluar dari perangkat lainnya ketika mengakses Whatsapp. Bedanya, ketika anda memindahkan data Whatsapp menggunakan akun bisnis, secara otomatis Whatsapp akan keluar dari perangkat lainnya.
Sayangnya, fitur ini tentu akan sedikit membatasi pengguna Whatsapp Bussines. Di mana, mereka tidak bisa masuk secara bersamaan menggunakan perangkat yang berbeda. Pembatasan akses masuk ini akan mengurangi pekerjaan yang lebih cepat, hanya dapat diakses menggunakan satu perangkat.
Namun, pihak Whatsapp sendiri nyatanya merasa bahwa fitur ini akan banyak digunakan, mengingat ada banyak pengguna Whatsapp yang masuk penggunakan perangkat berbeda, maka fitur ini akan mendukung proses masuk, data yang lengkap, hingga keamanan yang masih tetap terjaga menggunakan enkripsi.
NEXT POSTS:
-
- 2 Cara Mengatasi Flashdisk Minta Format Terus Menerus (Tanpa Data Hilang)
- 10 Rekomendasi Aplikasi untuk Copy Data Cepat di PC / Laptop
- Pemerintah Amerika Batalkan Kontrak JEDI Dengan Microsoft Senilai 140 Triliun
- Kode Virtual Account DANA untuk Semua Bank (Lengkap)
- Apa itu Keyboard One-Handed? Mengenal Keyboard One-Handed
- Cara Membuat Akun di Lazada untuk Pertama Kali (+Gambar)
- TikTok Blokir 7 Juta Akun Bocil Yang Melanggar Aturan
Editor: Muchammad Zakaria
Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:
Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.