• Our Partners:

Windows 11 22H2 Moment 3 Hadirkan Peningkatan Performa

Microsoft merilis Windows 11 22H2 Moment 3 dengan banyak peningkatan di dalamnya, selain memberikan peningkatan fitur mereka juga memberikan peningkatan dari performa yang semakin tinggi di Windows 11 Moment 3, Jumat (02/06).

Pengembangan dari sistem Windows 11 tentunya masih terus berlanjut, saat ini Microsoft telah merilis versi Windows 11 Moment 3 yang membawa peningkatan performa. Meskipun fitur yang mereka hadirkan juga sangat banyak, namun di artikel kali ini kami akan membahas peningkatan performa yang bisa dikatakan sebagai Major Upgrade di Moment 3.

Sejak Microsoft merilis Windows 11 22H2, ada banyak keluhan dari pengguna meskipun perusahaan memberikan banyak peningkatan dari performa dan sistem yang mereka kembangkan. Salah satu kritikan yang paling sering dilontarkan oleh penggunanya ialah masalah performa.

Pembaruan secara aktif dirilis oleh Microsoft setiap bulannya melalui Cummulative Update, yang mana datang dengan perbaikan Bug hingga peningkatan fitur. Tetapi masalah performa masih terus menjadi perbincangan hangat di kalangan pengguna Windows 11 sebagai sistem operasi terbaru Microsoft, setidaknya hingga artikel ini dirilis.

Windows 11 22H2 Moment 3 akhirnya datang setelah hampir 9 bulan lamanya dirumorkan, datang dengan membawa banyak peningkatan fitur dan yang kami soroti ialah peningkatan performa. Microsoft akhirnya merilis versi sistem operasi yang dibekali dengan banyak peningkatan performa, salah satunya dengan membawa perbaikan gerakan Mouse yang lebih ringan untuk peningkatan Gaming Support.

Microsoft juga mengklaim bahwa semua peningkatan yang mereka berikan seperti peningkatan Taskbar, Notification, System Bar dan lainnya mengalami peningkatan performa hingga 15% lebih cepat. Perusahaan raksasa ini akhirnya juga merilis perbaikan performa melalui Support Document yang telah mereka rilis.

Peningkatan performa lainnya datang melalui fitur Sleeping Tabs yang akhirnya mengalami peningkatan penggunaan memori hingga 84% lebih rendah. Penggunaan fitur Energy Settings juga dimaksimalkan ketika diaktifkan, di mana hanya akan memakan hingga 6% lebih rendah dibanding sebelumnya.

Sementara itu, peningkatan performa ternyata masih terus berlanjut yang mana informasi terbaru mengatakan bahwa Microsoft akan memberikan peningkatan performa untuk aplikasi bawaan mereka lainnya seperti Microsoft Office dan Teams di Windows 11 22H2 Moment 3.

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Hudalil Mustakim

Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments