• Our Partners:

Xiaomi Resmi Hadirkan Xiaomi 14 Series dengan 16GB RAM

Beberapa hari ke depan Xiaomi sudah siap akan pengumuman resmi mereka terkait perilisan Xiaomi 14 Series yang didalamnya akan hadir dengan Xiaomi 14 dan 14 Pro. Informasi terkini mengatakan bahwa Xiaomi akan membekali kedua Flagship mereka dengan 16GB RAM, Selasa (24/10).

Bagi kamu konsumen setia Xiaomi tentu sudah mengetahui bahwa bulan ini Xiaomi akan kembali merilis seri Flagship mereka melalui Xiaomi 14 Series, perilisannya sendiri terkuak akan diluncurkan untuk pertama kalinya di pasaran China dalam beberapa hari ke depan.

Meskipun memang Xiaomi hingga saat ini belum memberikan informasi keterangan lebih lanjut mengenai spesifikasi apa yang akan mereka hadirkan, namun sejumlah informasi mulai bocor yang salah satunya membawa ukuran RAM yang cukup besar.

Menurut Geekbench, baik Xiaomi 14 dan 14 Pro keduanya akan berjalan dengan menggunakan sistem operasi Android terbaru dan prosesor terbaru. Selain itu untuk cakupan memorinya sendiri akan hadir dengan menggunakan 16GB RAM. Menariknya Xiaomi memberikan ukuran RAM yang besar ini bukan hanya di varian Pro saja, melainkan varian Vanila.

“Xiaomi 14 and 14 Pro will be introduced later this week, and the phones already appeared on Geekbench. Both the vanilla and Pro variants will have 16 GB RAM in at least one of their variants and will ship with Android 14 out of the box”

Geekbench juga memberikan bocoran analisis mereka mengenai prosesor apa yang akan digunakan oleh Xiaomi nanti. Melalui hasil uji coba mereka, Xiaomi 14 Series konsisten mampu melangkah jauh dengan performa yang lebih tinggi.

Itu artinya, kemungkinan besar seri ini akan berjalan dengan menggunakan prosesor buatan Qualcomm melalui Snapdragon 8 Gen 3 terbaru, yang mana akan diumumkan di Hawai beberapa hari nanti.

“The listings also reveal once again the Snapdragon 8 Gen 3 processor – 1×3.30 GHz Cortex-X4 + 3×3.15 GHz Cortex-A720 + 2×2.96 GHz Cortex-A720 + 2×2.7 GHz Cortex-A520.”

Bagaimana menurutmu? Tahun ini Xiaomi akan kembali lagi dengan seri Flagship Killer mereka yang memang terkenal hadir dengan menggunakan spesifikasi yang gila-gilaan.

Editor: Hudalil Mustakim

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Hudalil Mustakim

Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments