• Our Partners:

Apakah RAM 2 GB Cukup untuk Smartphone Saat Ini? Inil Jawabannya

Kira-kira RAM 2 GB cukup untuk smartphone apa? Smartphone sekarang sudah menjadi kebutuhan primer manusia. Bahkan sepertinya manusia memang tidak akan bisa lepas dari smartphone karena banyak manfaat yang bisa didapatkan. Banyak masyarakat menggunakan smartphone untuk berkomunikasi maupun mengupload momen kebersamaan mereka. Selain itu, juga smartphone dimanfaatkan untuk mendapatkan berbagai informasi, baik tentang pendidikan, politik, kesehatan, dan lain sebagainya.

Seiring berjalannya waktu, penggunaan ponsel juga digunakan untuk bermain game. Ada banyak game yang tersedia yang bisa dimainkan. Namun setiap game memiliki spesifikasinya tersendiri. Artinya, tidak semua smartphone mampu memainkan semua game tersebut.

Apakah RAM 2 GB Cukup?

Apakah RAM 2 GB Cukup

Lalu apakah hp yang memiliki RAM 2 GB sudah cukup? Jawabannya tergantung kebutuhan masing-masing. Jika Anda hanya menggunakan smartphone untuk berkomunikasi, maka spesifikasi tersebut sudah cukup. Hp Anda tidak akan mengalami masalah ketika digunakan untuk keperluan tersebut.

Namun, ketika hp Anda digunakan untuk bermain game, maka sudah pasti spesifikasi RAM tersebut masih kurang. Game-game seperti PUBG, Mobile Legends, AOV, dan lain sebagainya akan kesulitan dan hanya akan membuat hp Anda bekerja sangat berat ketika menggunakan hp yang memiliki RAM 2 GB.

Kesimpulannya, hp dengan RAM 2 GB memang sudah cukup jika keperluannya hanya sekedar berkomunikasi maupun juga browsing. Namun ketika digunakan untuk bermain game atau mengedit video atau foto, sebaiknya Anda membeli smartphone yang memiliki RAM minimal 4 GB.

RAM Ideal Untuk Smartphone Saat Ini?

Seperti yang sudah kami jelaskan di awal bahwa penggunaan smartphone sudah bergeser dari yang hanya digunakan untuk berkomunikasi sekarang sudah digunakan untuk bermain game. Game yang dimainkan pun setiap saat selalu mengalami peningkatan, khususnya dari segi grafik. Belum lagi banyak game baru muncul yang memiliki spesifikasi yang cukup tinggi dan tidak semua smartphone dapat memainkannya.

Maka dari itu, kami menyarankan agar RAM ideal untuk smartphone saat ini adalah minimal 4 GB. Anda juga bisa membeli hp dengan RAM 6 GB jika memang kebutuhan Anda bermain game sangat tinggi. Maksudnya, jika game-game yang kerap Anda mainkan memang termasuk game dengan grafik tinggi, maka Anda harus membeli hp dengan RAM berkapasitas 4 GB.

1. Hp dengan RAM 4 GB termurah

hp ram ideal

Ada beberapa smartphone yang memiliki RAM 4 GB yang bisa Anda dapatkan. Hp tersebut dijual dengan harga yang terjangkau sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan budget yang banyak. Lalu apa saja smartphone tersebut? Berikut ini jawabannya.

Xiaomi Redmi 4X 4 GB

Smartphone pertama adalah Redmi 4X 4 GB. Xiaomi memang termasuk vendor smartphone yang tidak ragu mengeluarkan hp dengan spesifikasi yang tinggi dan harga murah. Hal inilah yang membuat banyak orang menjadikan hp merk Xiaomi sebagai salah satu rekomendasi smartphone terbaik, khususnya ketika digunakan untuk kebutuhan gaming.

Jika Anda perhatikan spesifikasinya, maka Anda tahu bahwa Xiaomi Redmi 4X 4 GB memiliki RAM 4 GB dan ROM 64 GB. Dengan kapasitas RAM dan memori internal tersebut, maka game-game kesukaan Anda bisa dimainkan dengan tanpa nge-lag atau lemot. Hp ini juga didukung dengan Snapdragon 435 dengan 28 nm yang membuat performanya semakin handal.

Luna G55

Hp kedua yang juga kami rekomendasikan adalah Lunak G55. Hp yang satu ini juga memiliki RAM sebesar 4 GB, namun ROM-nya sebesar 32 GB. Sementara prosesor yang digunakan adalah Mediatek Helio P10 yang memang sudah terkenal sebagai salah satu prosesor handal. Game-game yang viral saat ini tidak akan mengalami kendala apapun ketika dimainkan di sini.

ASUS Zenfone 3 Laser ZC551KL 4GB

Hp selanjutnya yang juga dilengkapi dengan RAM 4 GB adalah ASUS Zenfone 3 Laser ZC551KL 4GB. Untuk spesifikasinya tidak jauh berbeda dengan Luna G55. Namun yang membedakan adalah prosesor yang digunakan hp ini yaitu Snapdragon 430 dengan 28 nm. Harganya pun terjangkau sehingga tidak akan membuat kantong Anda bocor.

Beberapa smartphone lain dengan RAM 4 GB yang juga kami sarankan untuk Anda miliki antara lain:

  • Mito Z1 4 GB
  • Gome Fenmmy Note
  • Gionee S10 Lite
  • Advan A8
  • Redmi Note 4X 4 GB
  • Gionee M7 Power

2. Hp dengan RAM 6 GB terbaik

Apakah RAM 2 GB Cukup untuk Smartphone Saat Ini

Sementara itu, untuk Anda yang memang mencari smartphone agar dapat digunakan untuk kebutuhan yang lebih berat, seperti bermain game kualitas HD, maka Anda harus membeli hp yang memiliki RAM 6 GB. Berikut ini rekomendasinya untuk Anda.

Infinix Hot 7 Pro

Hp pertama yang memiliki RAM 6 GB terbaik adalah Infinix Hot 7 Pro. Hp ini memiliki ROM 64 GB yang menjadikan hp ini menjadi salah satu rekomendasi terbaik untuk bermain game-game berat. Didukung dengan Mediatek MT6762 Helio P22 menjadikan smartphone ini memang tidak akan kesulitan memainkan game-game tersebut.

Redmi Note 5 6 GB

Xiaomi juga tidak ingin ketinggalan dimana perusahaan asal Tiongkok tersebut memiliki smartphone dengan RAm 6 GB. Redmi Note 5 6 GB dilengkapi dengan prosesor Snapdragon 636 dengan 14 nm yang akan membuat performa smartphone ini tidak perlu diragukan lagi. Ditambah dengan memori internal berkapasitas 64 GB membuatnya bisa digunakan untuk menyimpan berbagai file berukuran besar.

Asus Zenfone Max Pro M1 6GB

Hp dengan RAM 6 GB yang juga bisa menjadi pilihan terbaik Anda adalah Asus Zenfone Max Pro M1 6 GB. Hp ini memiliki prosesor Snapdragon 636 yang menjadi salah satu prosesor terbaik dan terhandal saat ini. Harga untuk mendapatkannya pun tidak mahal sehingga sesuai untuk Anda yang ingin mendapatkan hp spesifikasi tinggi namun dengan harga murah.

Beberapa hp terbaik dengan RAM 6 GB yang lainnya yaitu:

  • Xiaomi Mi 8 Lite 6 GB
  • ZTE Nubia Z17 Mini
  • Xiaomi Mi Play 6GB, dan lain-lain

Demikian informasi sekilas mengenai apakah RAM 2 GB cukup untuk smartphone saat ini dan apa saja rekomendasi smartphone terbaik. Semoga bermanfaat.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Muchammad Zakaria Nesabamedia.com

Founder dan Chief Editor di Nesabamedia.com. Lebih suka nonton film ketimbang menulis, menulis kalau lagi mood aja. Salam kenal ya!

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments