• Our Partners:

Google Tingkatkan Google Keep di Android Tablet/Foldable

Google menjadi perusahaan yang memang memberikan dukungan penuh mereka untuk perangkat dengan layar lebih lebar, seperti Android tablet dan juga ponsel lipat. Google Keep kini akhirnya mendapatkan peningkatan terbaru dengan akses Side-by-Side Notes, Senin (03/04).

Mengikuti akan perubahan desain bagi perangkat yang memiliki dukungan Foldable Phone atau Dual-Panel, maka sekali lagi Google memberikan dukungan mereka dengan merilis pembaruan trbaru dari Google Keep yang diklaim akan memberikan dua tampilan catatan berbeda dalam satu jendela Google Keep.

“Having two windows open side-by-side enables better insight into your notes and gives you more ways to work with, display, and organize your content across Google Workspace.” Tulis Google.

Google Keep akan memberikan tampilan yang jauh lebih fleksibel untuk mereka yang menggunakan layanan ini, cocok untuk membandingkan atau membuka dua catatan sekaligus tanpa perlu repot. Kini penggunanya bisa membuka dua jenis catatan berbeda dengan Dual-Panel seperti berikut ini:

Google Tingkatkan Google Keep di Android Tablet/Foldable

“When you long-press on a note from the main feed, the overflow menu in the actions bar will show ‘Open in new window’ to launch it in a window on the right. The left half then lets you open another note and interact with both simultaneously.” Lanjut Google.

Ini tentunya akan memberikan akses UI dan UX yang lebih baik untuk mereka yang menggunakan Google Keep di perangkat dengan dukungan layar lebih lebar, misalnya seperti versi tablet dai ponsel lipat yang saat ini tengah populer.

Google sendiri memang telah memberikan pernyataan bahwa mereka akan mendukung penuh perangkat ponsel lipat atau Dual-Panel dengan memperbaharui layanan mereka agar mendukung, selain itu tentunya ini diberikan untuk pengguna perangkat yang sesuai.

Tak kalah menarik, pengguna juga bisa mengukur ukuran jendela dari kedua tampilan Google Keep dengan menggeserkan di bagian tengah yang mirip seperti di Windows 11 Multi-Tasking Window.

Selain memberikan dukungan yang baik di Google Keep, Google juga memberikan peningkatan di layanan Google Sheet dan Slides untuk Android yang mana kini telah mendukung Full-Mouse Support.

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Hudalil Mustakim

Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments