Senin, Maret 18, 2024

Oppo A1 5G – Harga dan Spesifikasi (Maret 2024)

Harga Oppo A1 Terbaru

Spesifikasi Oppo A1
Tanggal Rilis14 April 2023
Versi OSAndroid 13
User InterfaceColorOS 13.1
Teknologi JaringanCDMA, 5G, GSM, HSPA dan LTE
Jenis SIMDual-SIM
Varian WarnaJingga, Hitam, Biru
Body
Dimensi165.6 x 76.1 x 8.2 mm
Berat191 gram
Display
Ukuran6.72 inci
Tipe LayarIPS LCD (120Hz)
Resolusi1080 x 2400 dengan rasio 20:9
Proteksi Layar
Hardware
ChipsetSnapdragon 695 5G
CPUOcta-core (2×2.2 GHz Kryo 660 Gold & 6×1.7 GHz Kryo 660 Silver)
GPUAdreno 619
RAM8GB, 12GB
Memory
Internal256GB
Slot KartuYa, microSD
Kamera Utama
Jumlah Kamera2 Kamera dengan konfigurasi (50 MP (wide) dengan aperture f/1.8 + 2 MP (depth) dengan aperture f/2.4)
FiturPanorama, HDR, dan LED Flash
Video1080p dalam 30fps
Kamera Depan
Jumlah KameraKamera Tunggal (8 MP dengan aperture f/2.0)
FiturPanorama
Video1080p dalam 30fps
Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band
Bluetooth5.1, A2DP, LE
Audio Jack 3.5mmYa
SensorSidik Jari, Kompas, Kedekatan Jarak, dan Akselerometer
NFC
Radio
USBUSB Type-C 2.0
Baterai
TipeLi-Po 5000 mAh (baterai tanam)
Teknologi ChargingFast-charging 67W, 76% dalam 30 menit

Deskripsi

Oppo A1 meluncur sebagai HP Oppo kelas menengah yang layak bersaing. Dengan harga Oppo A1 yang kompetitif, HP ini dipersenjatai fitur dan spesifikasi mumpuni di kelasnya. Guna menggaet lebih banyak konsumen, Oppo membenamkan spek yang oke di hampir semua sektor. Jika kamu ingin membeli HP 5G murah, maka Oppo A1 adalah opsi yang tepat.

Dukungan konektivitas 5G bukan satu-satunya kelebihan Oppo A1. HP Android 4 jutaan yang hadir dengan tiga opsi warna atraktif yaitu Hitam, Biru, dan Jingga ini diotaki oleh Snapdragon 695 5G. Chipset kelas menengah tersebut berpadu apik dengan CPU Octa-core dan GPU Adreno 619. Pergerakan animasi, multitasking, hingga main game mampu dijalankan dengan baik.

Oppo A1 berjalan di Color OS 13.1 yang berbasis Android 13. Color OS sendiri dikenal ringan dan stabil dengan karena tidak memiliki terlalu banyak bloatware. Sangat direkomendasikan untuk membeli Oppo A1 di RAM 12GB alias varian tertinggi HP ini jika menginginkan performa Color OS yang mulus untuk multitasking.

Fitur Oppo A1 di sektor kamera termasuk lengkap. Selain lensa kamera utama 50 MP, HP ini juga dibekali dengan lensa sensor kedalaman 2 MP. Alhasil, kamu bisa membidik objek dengan mengaktifkan mode portrait terlebih dahulu. Efek bokeh yang dihasilkan rapi dan natural. Untuk kamera depannya sendiri, Oppo membenamkan lensa selfie 8 MP yang tak kalah apik.

Oppo A1 disokong oleh baterai 5000 mAh yang tergolong standar untuk HP Android masa kini. Yang menarik, HP sudah mendukung turbo fast charging 67W. Dengan output sebesar ini, hanya butuh waktu sekitar 30 menit untuk mengisi daya baterai dari 0% hingga 76%. Tak perlu khawatir karena adaptor HP sudah termasuk di dalam paket penjualan.

Kelebihan

  • Hadirkan dukungan 5G
  • Refresh rate tinggi 120Hz
  • Desain punch hole dengan back cover bertekstur kulit
  • Opsi RAM lega, 8GB dan 12GB
  • Performa mantap di kelasnya

Kekurangan

  • Belum anti debu dan air
  • Hanya andalkan dua kamera belakang
  • Tak ada NFC
Dio Pratama
Dio Pratama
Selalu haus akan update gadget, film, musik, dan kuliner terbaru. Aktif menulis dan berbagi rekomendasi di media sosial.
RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments