• Our Partners:

Pembaruan Windows 10 KB4598229 dan KB4598242 Sebabkan Sertifikat Pengguna Hilang

NESABAMEDIA.COMSeperti biasanya, masing-masing pembaruan kumulatif memiliki perbedaan dengan yang lainnya, karena tiap-tiap versi Windows juga berbeda satu sama lain. Oleh karena itu, wajar jika beberapa pembaruan kumulatif Windows 10 ada yang menonjol disebabkan oleh fitur baru yang dibawa, atau patch untuk memperbaiki bug yang ada. Salah satunya ada pada pembaruan Windows 10 KB4598229 dan KB4598242.

Pembaruan Windows 10 KB4598229 dan KB4598242 yang baru dirilis disebutkan Microsoft mungkin akan berpengaruh pada masalah sertifikat di perangkat pengguna. Seperti yang sudah dijelaskan di daftar perubahan mereka berikut ini.

Sertifikat sistem dan pengguna Windows 10 mungkin akan hilang ketika memperbarui perangkat dari Windows 10 versi 1809 ke versi terbaru. Perangkat hanya akan terdampak jika telah terpasang pembaruan kumulatif terbaru yang dirilis pada tanggal 16 September 2020 atau yang lebih baru dari sumber instalasi yang tidak memiliki LCU yang dirilis pada tanggal 13 Oktober 2020. 

Hal ini utamanya akan terjadi ketika perangkat yang dikelola diperbarui dengan menggunakan bundle atau media yang telah kadaluarsa melalui alat pengelola pembaruan seperti Windows Server Update Services (WSUS) atau Microsoft Endpoint Configuration Manager. 

Hilangnya sertifikat Windows ini juga bisa terjadi ketika menggunakan media fisik atau file ISO yang sudah tidak berlaku yang tidak memiliki pembaruan terbaru yang terintegrasi.”

Meski demikian, Microsoft ingin menekankan bahwa perangkat yang menggunakan Windows Update for Business atau yang terhubung secara langsung dengan Windows Update tidak akan terdampak. Mereka juga menambahkan semua perangkat yang terhubung dengan Windows Update seharusnya akan mendapatkan pembaruan terbaru secara otomatis. 

Microsoft juga memberikan solusi sementara yang bisa digunakan jika pengguna mengalami kehilangan sertifikat Windows mereka setelah melakukan pembaruan. Caranya yakni dengan melakukan rollback sistem sebelum mereka melakukan pembaruan. 

Oleh karenanya untuk pengguna yang menjalankan Windows 10 versi 1903 atau versi 1909 untuk menunda pembaruan perangkat pc hingga perbaikan benar-benar sudah tersedia. 

Sementara untuk pengguna yang tidak mengalami kondisi seperti di atas, dan ingin segera mendapatkan pembaruan Patch Tuesday itu, bisa mengunduhnya secara langsung melalui halaman situs Windows Update Catalog. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments