• Our Partners:

5 Alternatif Aplikasi Pengganti SHAREit Terbaik (+Link Download)

NESABAMEDIA.COM – SHAREit merupakan salah satu aplikasi berbagi atau transfer file yang paling populer digunakan untuk berbagai jenis file seperti foto, dokumen, video, musik, aplikasi, dan lain sebagainya. Aplikasi ini tersedia di berbagai platform seperti Windows, MacOS, Android, dan iOS.

Namun, meskipun memiliki fungsi dan kegunaan yang sangat membantu, masih banyak orang mencari alternatif pengganti SHAREit. Mengapa? Salah satunya dikarenakan iklan yang cukup mengganggu.

Alternatif Aplikasi Pengganti SHAREit

Nah, untuk mengatasi masalah tersebut, salah satu solusinya adalah mencari alternatif aplikasi penggantinya. Berikut ini 5 alternatif aplikasi pengganti SHAREit yang bisa Anda pertimbangkan. Silakan simak pembahasannya berikut ini.

1. Send Anywhere

Send Anywhere

Alternatif aplikasi pengganti SHAREit pertama adalah Send Anywhre. Aplikasi ini mempunya tampilan antarmuka yang sederhana.

Anda dapat mengirimkan file dari handphone ke PC begitu juga sebaliknya dengan mudah. Salah satu fitur keunggulannya adalah mampu untuk mengirim file ke banyak penerima secra sekaligus menggunakan link yang dibuat.

Selain itu, aplikasi ini juga dapat memperkuat file Anda dengan enkripsi agar lebih aman. Aplikasi Send Anywhere juga memanfaatkan enam digit kode yang harus Anda masukkan di kedua perangkat saat akan melakukan transfer file.

2. Xender

Alternatif Aplikasi Pengganti SHAREit Terbaik

Aplikasi alternatif selanjutnya adalah Xender. Aplikasi Xender ini juga tak kalah populer dari aplikasi SHAREit. Anda dapat mengirimkan file hanya dengan memanfaatkan koneksi WiFi saja tanpa menggunakan data seluler. Aplikasi ini mengklaim bahwa ia mampu mengirim file 200 kali lebih cepat dibandingkan dengan koneksi bluetooh.

Tidak ada format file yang dibatasi pada aplikasi Xender ini. Anda dapat mengirimkan berbagai format file ke berbagai perangkat Anda lainnya atau lintas platform.

Beberapa fitur tambahan yang dimiliki Xender adalah alat untuk konversi dari video ke audio dan social media downloader untuk mengunduh video dari WhatsApp, Facebook, dan Instagram.

3. Dukto R6

Dukto R6

Aplikasi selanjutnya adalah Dukto atau disebut juga dengan Dukto R6. Aplikasi ini akan memudahkan Anda dalam mengirimkan file antar komputer dengan mudah. Mungkin sekilas aplikasi Dukto R6 ini mempunyai fungsi yang sama dengan aplikasi sejenisnya, namun Dukto R6 ini memiliki banyak keunggulan.

Salah satu keunggulan yang dapat Anda rasakan adalah Dukto R6 ini mampu mengirimkan file dari komputer satu ke komputer lainnya meskipun memiliki sistem operasi yang berbeda.

Jadi, Anda tidak perlu khawatir lagi jika sistem operasi Anda Windows dan akan mengirimkannya ke sistem operasi berbeda seperti MacOS. Tampilan antarmukanya yang sederhana juga mendukung kemudahan dalam pengoperasi aplikasi Dukto R6 ini.

4. Zapya

Zapya

Zapya merupakan aplikasi pengirim file yang tampilan antarmukanya mirip dengan aplikasi utama yaitu SHAREit. Sama seperti aplikasi yang sebelumnya, Zapya tidak membatasi format file yang dapat Anda kirim. Aplikasi Zapya mendukung transfer file ke berbagai perangkat seperti dari Android ke iOS dan begitu pula sebaliknya.

Untuk mengirim file Anda tidak perlu menggunakan Bluetooth ataupun kabel USB, karena aplikasi Zapya ini memanfaatkan hotspot yang berasal dari pengguna dengan radius tertentu. Zapya dapat Anda unduh dan gunakan secara gratis alias tidak berbayar. So, selamat mencoba.

5. SuperBeam

Alternatif Aplikasi Pengganti SHAREit Terbaik

Alternatif aplikasi pengganti SHAREit yang terakhir adalah aplikasi SuperBeam. Jika biasanya Anda ingin mengirim file besar membutuhkan waktu yang cukup lama, tidak dengan aplikasi SuperBeam.

Aplikasi ini memberikan kecepatan dan kemudahan bagi para penggunanya dalam mengirim file-file yang berukuran besar dengan mengandalkan jaringan WiFi.

Anda dapat mengirim file bukan hanya dengan antar perangkat mobile saja, tetapi juga dengan PC atau komputer. Tenang saja tidak perlu khawatir dengan biaya unduhan, karena aplikasi ini tersedia gratis di Google PlayStore. Tunggu apa lagi, silakan coba segera!

Sekian artikel kali ini yang membahas tentang 5 alternatif aplikasi pengganti SHAREit yang bisa Anda coba gunakan. Semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat bagi Anda. Terima kasih 🙂

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Zuhroh Nilakandi Nesabamedia

Si pecinta hujan dan penikmat kopi yang suka duduk dalam lamunan sambil menghayal mimpi – mimpinya yang akan menjadi kenyataan.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments