• Our Partners:

10 Aplikasi Mind Mapping di PC / Laptop (Terbaik 2024)

NESABAMEDIA.COM – Pernah memiliki banyak ide namun ide-ide tersebut lupa pada saat kita mengingatnya kembali? Mengingat ide-ide tersebut memang tidak cukup. Kita perlu memvisualisasikannya salah satu satunya dengan membuat mind map.

Mind map atau mind mapping merupakan cara kreatif yang dilakukan untuk menuangkan ide menjadi bagian-bagian tertentu. Ide tersebut saling berkaitan satu dengan yang lainnya kemudian dihubungkan dengan garis sehingga menjadi sebuah satu kesatuan.

Aplikasi Mind Mapping di PC / Laptop

Terdapat beberapa aplikasi mind mapping di PC dan laptop yang bisa kita gunakan untuk membuat mind map. Beberapa aplikasi yang akan kami bagikan di bawah ini sudah banyak digunakan dan bahkan memiliki pengguna mencapai jutaan. Maka dari itu, silakan simak penjelasan kami berikut.

1. LucidChart

LucidChart

Aplikasi mind mapping di PC dan laptop yang pertama adalah LucidChart. Jika mencari sebuah aplikasi yang mampu menyediakan semua kebutuhan mind mapping, maka aplikasi ini merupakan pilihan yang tepat. LucidChart dilengkapi dengan berbagai template sehingga mempermudah pengguna dalam membuat diagram.

Fitur yang tersedia pada LucidChart seperti manajemen perubahan dan juga history, real-time, manajemen akses, dan lain sebagainya. Aplikasi mind mapping yang satu ini selain tersedia untuk Windows juga tersedia untuk sistem operasi lainnya seperti Linux dan MacOS. Kemampuan lain yang dimilikinya adalah dapat menggabungkan data dengan mudah dah menyimpannya di spreadsheet.

2. Ayoa

Aplikasi Mind Mapping di PC / Laptop

Salah satu aplikasi mind mapping berbasis cloud terbaik adalah Ayoa. Aplikasi ini mampu memadukan antara kreatifitias dengan manajemen tugas visual sehingga sangat pas digunakan baik bagi individu maupun kelompok untuk menuangkan idenya. Semua kebutuhan mind mapping sudah tersedia di Ayoa. Pengguna hanya perlu menuangkan ide mereka dalam bentuk seperti apa yang mereka inginkan.

Keunggulan Ayoa adalah aplikasi ini menyediakan tampilan antar muka yang unik dan juga inspiratif. Jadi, secara tidak langsung Ayoa akan membantu membangkitkan ide-ide hebat untuk dituangkan ke dalam mind mapping.

Ayoa juga sudah terintegrasi dengan Google Drive, Google Kontak, dan Dropbox. Pengguna juga diberikan keleluasaan untuk mengubah catatan yang berasal dari evernote dan dijadikan sebagai tugas di Ayoa.

3. Mindomo

Mindomo

Aplikasi mind mapping di PC dan laptop yang ketiga adalah Mindomo. Sebuah aplikasi mind mapping premium yang mana pengguna akan dikenakan biaya jika ingin menggunakannya.

Mindomo sudah tersedia untuk sistem operasi Windows, Linux, dan juga Mac OS. Selain itu, ada juga Mindomo yang diperuntukkan bagi para pengguna android dan iOS. Jika tidak ingin menggunakan versi berbayar, pengguna juga bisa menggunakan Mindomo yang versi gratis.

Akan tetapi, untuk Mindomo versi gratis memang menyediakan fitur yan terbatas. Pengguna tidak bisa melakukan aktivitas seperti backup data ke Dropbox atau menambahkan video dan audio. Pengguna perlu beralih ke versi berbayar jika ingin mendapatkan semua fitur-fiturnya secara lengkap.

4. Scapple

Aplikasi Mind Mapping di PC Windows

Sebenarnya, Scapple merupakan aplikasi yang dikembangkan untuk kebutuhan menulis. Mereka yang mengembangkan aplikasi ini adalah kelompok Literature and Latte pada tahun 2006. Tujuannya adalah memberikan kemudahan kepada para penulis jika ingin mengembangkan keterampilannya. Akan tetapi, Scapple kemudian menjelma sebagai salah satu aplikasi mind mapping yang terkenal.

Ketika pertama kali diluncurkan, Scapple menawarkan kepada pengguna untuk mengklik sebanyak dua kali di bagian mana saja pada kanvas kosong. Kemudian mereka bisa membuat catatan sesuai keinginan mereka. Pengguna dapat mengulangi proses tersebut sebanyak yang mereka mau untuk melepas brain dump. Aplikasi ini juga sudah mendukung import file teks ke PDF serta gambar.

5. SimpleMind

SimpleMind

Aplikasi mind mapping kelima yang juga bisa menjadi alternatif adalah SimpleMind. Aplikasi ini menyediakan fitur yang sangat lengkap sehingga pengguna tidak perlu bingung lagi apakah fitur yang mereka inginkan tersedia apa tidak di SimpleMind. Aplikasi ini juga sudah memberikan kemudahan untuk mengontrol tampilan. Selain tersedia versi PC, aplikasi ini juga tersedia versi seluler atau versi mobilenya.

Untuk yang versi hp, pengguna dapat menambahkan memo berupa audio maupun video ke dalam mind mapping. Dengan begitu, pengguna semakin lebih mudah ketika mereka ingin merekam informasi tambhaan ke dalam mind mapping.

Penyimpannya pun juga secara cloud sehingga lebih melindungi data agar tidak hilang atau terhapus. Keunikan SimpleMind juga terdapat pada fiturnya yaitu pengguna bisa mengimpor file PDF. Aplikasi ini nanti akan secara otomatis menerjemahkan isi dari file PDF tersebut dan mengubahnya ke mind map.

6. FreeMind

FreeMind

Jika mencari aplikasi mind mapping dengan tampilan yang mudah, terutama untuk yang masih awam maka FreeMind bisa menjadi pilihan terbaik.

Aplikasi bisa digunakan untuk berbagai keperluan seperti brainstorming, melacak pekerjaan, menciptakan sebuah basis pengetahuan, dan lain sebagainya. Pengguna bisa dengan mudah melakukan drag and drop, mengcopy dan menempelkan informasi yang mereka inginkan dengan lebih mudah dan cepat.

Namun yang menjadi kekurangan dari FreeMind adalah dukungan grafis dan foto masih berada dalam tahap pengembangan. Selain itu, aplikasi mind mapping ini tergolong aplikasi satu pengguna.

Artinya, selagi pengguna masih berbagai pekerjaan dengan rekan satu timnya, mereka tidak dapat berkolaborasi pada satu mind mapping pada waktu yang bersamaan. Sampai sekarang, FreeMind masih terus mengalami pengembangan untuk menjadi aplikasi mind mapping yang lebih baik lagi.

7. MindManager

Aplikasi Mind Mapping di PC / Laptop Terbaik

Jika memerlukan aplikasi mind mapping yang berfokus pada kebutuhan perusahaan, MindManager bisa menjadi aplikasi pilihan terbaik.

MindManager menyediakan fitur yang lengkap namun untuk bisa menggunakan semua fitur-fiturnya, pengguna harus memilih aplikasi yang versi berbayar. Meskipun begitu, MindManager juga menyediakan versi trial-nya selama 30 hari.

Untuk menggunakan MindManager yang versi berbayar memang sedikit lebih mahal. Meskipun begitu, karena aplikasi ini diperuntukkan untuk perusahaan, maka tentu harga tersebut bukan sebuah halangan. Jadi, tidak ada alasan untuk tidak menggunakan MindManager karena aplikasi ini menawarkan kelengkapan fitur yang lebih baik.

8. Padlet

Padlet

Padlet merupakan aplikasi mind mapping di PC dan laptop yang interaktif. Aplikasi ini membuat pengguna bisa membuat dokumen, board, dan juga halaman web dengan mudah.

Tampilan antar muka yang intuitif semakin menjadikan aplikasi ini sebagai pilihan yang tepat untuk membuat mind map. Padlet bisa digunakan bak oleh individu maupun perusahaan di dalam mengatur dan menuangkan ide-ide mereka yang kemudian bisa diakses baik dari PC atau smartphone.

Fitur-fitur yang disematkan pada Padlet juga tidak kalah lengkap dengan aplikasi mind mapping lainnya. Ditambah lagi, Padlet sudah mendukung 29 bahasa sehingga tidak heran jika banyak yang lebih memilih menggunakan Padlet karena mereka bisa memilih bahasa mereka sendiri dalam mengoperasikannya.

9. Canva

Canva

Siapa yang tidak kenal Canva? Aplikasi yang sudah digunakan oleh jutaan orang ini merupakan aplikasi terbaik untuk menuangkan ide-ide dalam bentuk mind map.

Canva dilengkapi dengan banyak fitur menarik dan juga sudah menyediakan filter foto, ikon, font, dan juga bentuk atau template yang sudah siap digunakan.  Canva membuat pengguna bisa membuat dan mengatur mind map mereka sesuai dengan kebutuhan. Jumlah tamplate yang tersedia kurang lebih 8000 ditambah dengan kapasitas penyimpanan mencapai 1 GB.

10. Stormboard

Stormboard

Stormboard merupakan aplikasi mind mapping yang menggunakan sticky note, bukan pohon atau cabang. Pengguna akan mengelompokkan tulisan atau catatan mereka di layar kemudian menghubungkan catatan yang satu dengan catatan yang lainnya.

Stormboard menyediakan fitur dimana pengguna bisa merekam komentar, membuat task, dan juga menambahkan suara. Pengguna bisa juga mengotomatiskan proses menggunakan Zapier Integrations Stormboard.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments