• Our Partners:

10 Aplikasi Screenshot Android Terbaik (Terbaru 2024)

NESABAMEDIA.COM – Apakah Anda pengguna smartphone? Jika iya, seberapa seringkah Anda menggunakan tools screenshot di handphone Anda? Setiap smartphone umumnya mempunyai fitur screenshot yang telah tersedia di dalamnya. Screenshot tersebut berfungsi untuk mengambil gambar tangkapan layar pada perangkat Android Anda kapan saja. Sehingga Anda dapat menggunakannya dimana dan kapan saja.

Awalnya, fitur screenshot ini muncul pada zaman Blackberry. Dulunya di zaman Blackberry, screenshot disebut juga dengan nama capture. Aplikasi screenshot pada blackberry bernama Screen Muncher. Nah, saat ini Android juga memudahkan Anda untuk menggunakan tools screenshot.

Setiap tipe handphone Android memiliki caranya tersendiri untuk memunculkan tools screenshot tersebut. Apabila Anda tidak mau menggunakan cara screenshot dari tipe handphone Anda, Anda bisa menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga.

10 Aplikasi Screenshot Android Terbaik

Cara untuk memunculkan tools screenshot pada Android berbeda-beda, karena disesuaikan dengan tipe atau merk handphonenya. Seperti pada tipe handphone samsung, umumnya tipe handphone samsung harus menekan tombol volume bawah dan tombol power atau menekan tombol volume bawah dengan tombol home.

Tentu saja cara ini tidak efektif karena dapat membuat tombol tersebut tenggelam apabila Anda terlalu kuat ketika menekannya. Nah, cara lainnya dapat Anda lakukan yaitu dengan cara menginstall aplikasi screenshot Android. Pada artikel dibawah ini akan menjelaskan mengenai beberapa aplikasi screenshot Android.

1. Screenshot Touch

aplikasi screenshot

Aplikasi screenshot Android yang pertama yaitu bernama Screenshot Touch. Aplikasi ini dapat digunakan untuk Android versi 5.0 maupun yang lebih tinggi.

Untuk menggunakan aplikasi ini, Anda harus mengizinkan aplikasi mengakses media dan album yang ada dihandphone Anda. Jika sudah diizinkan, maka untuk mengambil screenshot, Anda hanya perlu klik tombol icon kamera. Dengan begitu, maka aplikasi akan secara otomatis mengambil tangkapan layar perangkat Anda dan menyimpannya ke album atau galeri di handphone Anda.

Adapun beberapa fitur utama pada aplikasi Screenshot Touch ini yaitu seperti :

  1. Dapat merekam video pada layar perangkat Anda dalam bentuk MP4 dengan beberapa opsi seperti menggunakan audio, resolusi, frame rate dan lain sebagainya.
  2. Menampilkan hasil screenshot.
  3. Menggambar tangkapan layar yang sudah di screenshot menggunakan beberapa tools seperti Text, Pen, Circle, dan lain sebagainya.

2. Tangkapan Layar Mudah

Aplikasi Screenshot Android Terbaik

Tangkapan Layar Mudah merupakan suatu aplikasi yang memungkinkan Anda mengambil screenshot atau tangkapan layar pada perangkat smartphone, tablet, dan lain sebagainya. Tidak hanya bisa mengambil screenshot, aplikasi ini dapat mengambil video pada layar perangkat Anda yang nantinya dapat Anda sebarkan kepada teman-teman Anda dengan mudah. Dibawah ini merupakan beberapa fitur utama pada aplikasi Tangkapan Layar Mudah :

  1. Mengedit hasil tangkapan layar
  2. Memberikan teks pada hasil tangkapan layar
  3. Memotong, memutar, memberikan aspek rasio dan lain sebagainya pada hasil tangkapan layar

3. Screenshot dan Perekam Layar

aplikasi screenshot

Seperti pada nama aplikasinya, aplikasi ini mampu melakukan screenshot serta merekam layar perangkat Anda. Pada saat merekam layar, aplikasi ini mampu memberikan kualitas video yang sangat tinggi. Berikut adalah beberapa fitur pada aplikasi Screenshot dan Perekam Layar :

  1. Telah mendukung Quick Setting pada versi Android Nougat keatas
  2. Membagikan (Share) hasil tangkapan layar secara langsung
  3. Melihat serta mengedit seluruh hasil screenshot yang ada di riwayat
  4. Dapat screenshot pada halaman website

4. Screen Master

Aplikasi Screenshot Android Gratis

Screen Master merupakan sebuah aplikasi screenshot yang disertai dengan anotasi foto tanpa memerlukan akses root pada handphone Anda. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda bisa dengan mudah untuk menangkap layar pada handphone, tablet maupun perangkat Android Anda yang lainnya dengan hanya mengklik satu tombol atau menggoyangkan perangkat Anda.

Selain itu, aplikasi Screen Master juga telah menyediakan beberapa fitur utama lainnya yaitu seperti menambahkan teks pada gambar, memotong gambar, memberikan mosaik, menambahkan tanda panah, dan lain sebagainya. Anda juga dapat dengan mudah untuk membagikan hasil tangkapan layar pada handphone Anda menggunakan aplikasi ini.

5. Screenshot Pro

aplikasi screenshot

Sama seperti pada aplikasi screenshot lainnya, aplikasi Screenshot Pro ini juga dapat Anda gunakan untuk mengambil screenshot dengan sangat mudah. Dan berikut adalah beberapa fitur utama yang ada pada aplikasi Screenshot Pro ini :

  1. Memotong hasil tangkapan layar
  2. Menambahkan teks
  3. Mengedit dan mencari seluruh hasil screenshot yang pernah Anda lakukan
  4. Pada tampilan screenshot Anda dapat memilih untuk menyimpan atau membuang hasil tangkapan layar tersebut

6. Screenshot Capture

aplikasi screenshot

Screeb Captur adalah salah satu aplikasi screenshot yang terbaik saat ini. Tampilan aplikasi ini juga sangatlah sederhana sehingga memudahkan para pengguna untuk menggunakannya. Pada aplikasi ini juga Anda dapat mengedit dan kemudian membagikan seluruh hasil tangkapan layar Anda kepada teman maupun kerabat Anda. Terdapat tombol Overlay yang berfungsi untuk mengambil tangkapan layar pada perangkat Anda.

Untuk melakukan screenshot, Anda dapat melakukannya dengan hanya sekali klik saja. Adapun beberapa fitur dari aplikasi Screenshot Capture ini yaitu :

  1. Terdapat icon pemberitahuan
  2. Melakukan screenshot hanya dengan satu klik saja
  3. Time interwel untuk melakukan screenshot

7. Screenshot Quick Free

Aplikasi Screenshot Android Terbaru

Aplikasi Screenshot Quick Free dapat Anda gunakan secara gratis untuk mengambil screenshot pada tampilan layar handphone Anda. Sesuai dengan namanya, aplikasi ini juga bisa mengambil screenshot dengan sangat cepat. Itu dikarenakan aplikasi ini memiliki ukuran yang sangat kecil. Sehingga handphone Anda dapat mengoptimalkan kinerja pada aplikasi ini.

Tidak hanya melakukan screenshot, aplikasi Screenshot Quick Fee ini juga dapat merekam layar perangkat Anda. Aplikasi ini akan sangat berguna apabila Anda ingin merekam permainan game Anda atau menonton video. Berikut beberapa fitur yang terdapat pada aplikasi ini :

  1. Mengubah folder hasil tangkapan layar
  2. Dapat melakukan screenshot hanya dengan menggoyangkan perangkat Android Anda
  3. Dapat mengoptimalkan untuk penggunakan pada battery lemah atau penuh

8. Screenshot X

aplikasi screenshot

Aplikasi Screenshot X merupakan aplikasi screenshot gratis yang bisa membagikan hasil tangkapan layarnya dengan cara yang mudah dan cepat. Caranya yaitu Anda cukup membuka aplikasi maupun icon yang telah muncul pada layar perangkat Android Anda. Kliklah icon tersebut kapanpun untuk mengambil screenshot pada layar perangkat Anda.

Apabila Anda sudah mengambil screenshot, maka Anda dapat membagikannya dengan mudah kepada teman Anda atau Anda dapat menyimpannya kedalam galeri perangkat Android Anda.

Jika pada aplikasi sebelumnya Anda mengambil screenshot dengan cara klik tombol icon yang ada pada layar atau menggoyangkan handphone, maka aplikasi ini memungkinkan Anda mengambil screenshot dengan cara mengetuk layar. Cara ini sangat fleksibel dan nyaman untuk diikuti.

9. Assistive Touch untuk Android

aplikasi screenshot

Apakah Anda pernah melihat aplikasi ini di perangkat smartphone lainnya? Ya, aplikasi Assistive Touch ini hanya dimiliki perangkat IOS seperti Iphone maupun Ipad, tetapi kini para pengguna Android dapat menikmati layanan Assistive Touch juga.

Sama seperti Assistive Touch yang ada di Iphone, aplikasi Assistive Touch untuk Android ini juga dapat mengambil screenshot. Tetapi perlu Anda ketahui bahwasanya aplikasi ini dapat Anda gunakan jika handphone Anda sudah memiliki versi Android 5.0.

10. Touchshot

aplikasi screenshot

Aplikasi screenshot Android yang terakhir yaitu aplikasi Touchshot, aplikasi ini dapat melakukan screenshot hanya dengan satu sentuhan saja. Anda tak perlu untuk menekan tombol dengan keras hanya untuk mengambil screenshot pada layar Android Anda.

Fitur utama pada aplikasi ini yaitu :

  1. Screenshot : Dapat mengatur kualitas pada hasil tangkapan layar
  2. Recording : Dpaat merekam layar dengan kualitas terbaik
  3. Dapat mengedit gambar

Demikianlah artikel yang menjelaskan mengenai 10 aplikasi screenshot Android terbaik yang dapat Anda install di perangkat Android Anda. Semoga artikel ini dapat Anda jadikan referensi untuk memilih aplikasi screenshot untuk handphone Anda.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Sarifah Farrah Fadillah Nesabamedia

Hanya seseorang yang suka menulis dan tertarik di bidang Teknologi. Dan orang yang selalu percaya akan kata-kata ‘Usaha tidak akan mengkhianati Hasil’.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments