• Our Partners:

Galaxy M62 Akan Menjadi Andalan Baru Smartphone Samsung

NESABAMEDIA.COMSamsung selama ini telah memiliki banyak sekali varian untuk seri Galaxy M. Dalam dua tahun terakhir pabrikan asal Korea Selatan itu terus memperluas jaringan Galaxy M dengan menambah beberapa model baru.

Misalnya seri Galaxy M40 yang menjadi flagship andalan untuk tahun 2019, namun begitu cepat berubah karena tergusur oleh Galaxy M51. Sepertinya, hal yang sama akan terjadi di tahun depan, dengan hadirnya Galaxy M62. 

Hal tersebut dilaporkan oleh SamMobile, di mana pihaknya mengatakan bahwa saat ini Samsung tengah menyelesaikan perangkat flagship baru mereka yang konon bernama Galaxy M62 itu. Memang sejauh ini dari pihak Samsung belum menginformasikan atau memastikan jika smartphone baru itu akan bernama Galaxy M62. Namun, jika melihat pada nomor model yang bocor bertuliskan SM-M625F, maka akan sangat masuk akal.

Disebutkan juga bahwa smartphone tersebut akan hadir dengan kapasitas penyimpanan sangat besar yakni sebesar 256GB. Ini akan menjadi smartphone jajaran Galaxy M pertama yang hadir dengan kapasitas penyimpanan sebesar itu. Kemungkinan besar, dari kapasitas penyimpanan itu akan terbagi dalam beberapa varian, mungkin saja mulai dari 64GB dan kelipatannya. Karena bocoran ini adalah yang pertama muncul, maka informasinya bisa saja berubah.

Seperti yang sudah diketahui, Galaxy M51 sebelumnya didukung dengan kapasitas baterai sangat besar, yakni 7,000 mAh. Yang membuatnya menjadi satu level di atas jajaran smartphone yang pernah diproduksi oleh Samsung. Jadi, bisa saja Galaxy M62 nantinya akan menjadi lebih baik lagi dibandingkan M51. 

Di sisi lain, sangat patut untuk diikuti apakah smartphone dengan kapasitas sebesar 256GB itu akan banyak diminati oleh konsumen, atau sebaliknya? 

Banyak pihak pun menaruh harapan besar bahwa Galaxy M62 nantinya akan mengikuti tren seperti kamera quad di bagian belakang, sensor sidik jari dalam display, dan lain sebagainya. Smartphone itu pun diharapkan bisa mengusung One UI 3.0 terbaru yang berbasis Android 11

Dengan demikian, mungkin tidak lama lagi akan banyak muncul informasi-informasi dan juga bocoran yang lebih mendetail lagi tentang Galaxy M62. Termasuk tanggal perilisan, yang kemungkinan besar akan diluncurkan oleh Samsung pada tahun depan.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments