• Our Partners:

Microsoft Akan Ungkap ‘Generasi Windows Berikutnya’ Dalam Waktu Dekat

NESABAMEDIA.COMMicrosoft sepertinya tidak membicarakan soal rencana besar dengan Windows 10 di event Build 2021 pekan ini. Itu karena mereka sedang mempersiapkan acara tersendiri yang akan mengungkap apa saja hal-hal baru yang akan hadir di Windows dalam acara yang terpisah.

CEO Microsoft Satya Nadella saat menjadi pembicara dalam event Build 2021 itu mengumumkan bahwa mereka saat ini sedang melakukan pengujian ‘generasi berikutnya Windows’ dalam beberapa bulan terakhir. 

“Dalam waktu dekat, kami akan membagikan salah satu pembaruan penting pada Windows selama satu dekade terakhir yang akan membuka peluang ekonomi sangat besar untuk para pengembang dan kreator. Saya sendiri sudah tidak sabar selama beberapa bulan terakhir ini, dan sangat bersemangat akan generasi Windows berikutnya. 

Janji kami adalah, kami akan menciptakan lebih banyak peluang untuk setiap pengembang Windows saat ini, dan menyambut setiap kreator yang sedang mencari platform paling inovatif, baru dan terbuka untuk membangun, mendistribusikan dan memonetisasi aplikasi mereka. Kami berharap bisa segera berbagi lebih banyak lagi dalam waktu dekat,” kata Nadella.

Beberapa bulan terakhir, Microsoft memang tengah disibukkan dengan toko aplikasi baru untuk Windows, serta perubahan besar pada antarmuka di Windows 10. Nadella sepertinya menyinggung soal toko aplikasi yang baru dalam pidatonya itu, dengan janji yang akan memberikan peluang ekonomi yang lebih baik kepada para pengembang dan kreator di Windows. 

Ini sepertinya termasuk akan ada beberapa perubahan penting di Windows Store, yang memungkinkan para pengembang untuk mengirimkan aplikasi Windows apapun, termasuk browser seperti Chrome atau Firefox. Beberapa rumor menyebutkan bahwa Microsoft mungkin akan mengizinkan platform commerce pihak ketiga di aplikasi itu. Sehingga para pengembang bisa menghindari potongan komisi untuk Microsoft.

Pernyataan Nadella yang menyebutkan secara spesifik soal “generasi Windows berikutnya” itu juga sangat menarik. Microsoft biasanya akan menyebut semuanya sebagai Windows 10, dan dari bahasa Nadella menunjukkan bahwa Microsoft sedang mempersiapkan perubahan yang lebih signifikan dengan branding Windows, daripada hanya sekedar perubahan antarmuka dan tampilan saja. 

Pada pekan lalu, Microsoft memberikan konfirmasi bahwa Windows 10X tidak akan dipasarkan. Sebaliknya, mereka justru akan membawa apa yang ada di Windows 10X ke Windows 10. Diharapkan nantinya akan ada perubahan antarmuka yang signifikan sebagai bagian dari pembaruan Sun Valley itu. 

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments