• Our Partners:

Pembaruan KB5004237 Gagal Perbaiki Masalah Power Plan dan Mode Gaming

NESABAMEDIA.COMPembaruan Windows 10 bulan Juli 2021 KB5004237 gagal untuk memperbaiki masalah kinerja atau gaming, setelah dilaporkan oleh banyak pengguna. Namun, Microsoft sepertinya paham akan masalah ini dan tengah mengupayakan adanya pembaruan baru lagi yang akan benar-benar mengatasi masalah pada Power Plan dan mode gaming itu. 

Sepertinya, pembaruan keamanan Windows 10 yang dirilis setelah bulan Maret sepertinya menimbulkan beberapa masalah bagi para pengguna game. Mereka telah melaporkan beberapa masalah seperti framerate yang naik turun, stuttering di game tertentu, dan masalah kinerja lainnya setelah mereka memasang pembaruan. 

Microsoft resmi merilis pembaruan di sisi server pada akhir April lalu dan perbaikan yang sama juga dibundel dengan pembaruan KB5004237 Patch Tuesday bulan Juli. Namun itu hanya menunjukkan bahwa pembaruan tanggal 13 Juli itu gagal untuk memperbaiki masalah pada gaming. 

Permasalahan ini telah ditemukan terjadi di Windows 10 versi 21H1, versi 20H2, dan kemungkinan versi yang lebih lama lainnya. 

Windows menawarkan pengguna sejumlah perencanaan daya untuk mengkustomisasi bagaimana perangkat akan menggunakan daya untuk meningkatkan kinerja atau mengurangi penggunaan daya. Sepertinya, sebuah bug yang ada di Windows 10 mencegah fitur ini untuk bekerja dengan semestinya. Hasilnya, beberapa pengguna melaporkan terjadinya penurunan FPS dan masalah kinerja ketika bermain game. 

Microsoft mengaku telah memahami masalah ini, dan sepertinya mereka telah menemukan perbaikannya. Dengan Windows 10 Build 19044.1149 atau Build 19043.1149, Windows tidak lagi mengabaikan mode gaming atau fitur Power Plan. 

Dari laporan yang ada, sepertinya masalah ini hanya terjadi di pengguna tertentu saja, dan kebanyakan adalah mereka yang baru saja memasang pembaruan bulan Juli. Namun, Microsoft masih menguji coba pembaruan perbaikan ini, jadi pengguna baru akan mendapatkannya beberapa hari lagi. 

Perlu dicatat bahwa masalah ini tidak muncul di Windows 10 versi 21H2. Untuk versi yang lebih lama, Microsoft akan merilis perbaikan dengan pembaruan Patch Tuesday berikutnya. Sambil menunggu, pengguna bisa memanfaatkan aplikasi pihak ketiga yang membantu penggunaan fitur Power Plan. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments