• Our Partners:

Samsung Luncurkan Aplikasi GameDriver Untuk Manjakan Mobile Gamer

NESABAMEDIA.COMSamsung secara resmi telah merilis aplikasi GameDriver mereka yang bertujuan untuk meningkatkan performa gaming dalam perangkat smartphone Galaxy. Hal ini diumumkan sebagai bagian dari program Galaxy GameDev yang telah ada sejak tahun 2016 silam. 

Samsung selama ini memang dikenal memiliki pangsa pasar yang sangat besar di seluruh dunia, dan dengan memiliki aplikasi penunjang game seperti ini, tentunya akan semakin memanjakan para pengguna perangkat Samsung yang memiliki hobi bermain game di smartphone mereka. 

Pengguna yang memiliki smartphone Galaxy S20 atau Note 20, bisa mengunduh dan memasang aplikasi Samsung GameDriver melalui Google Play Store atau Samsung Galaxy Store. Aplikasi ini merupakan hasil dari kolaborasi antara Samsung dengan Google dan juga pabrikan GPU ternama dunia termasuk ARM dan Qualcomm.

Sebagai informasi tambahan, saat ini Samsung tengah melakukan kerjasama pengembangan teknologi smartphone dengan lebih dari 50 partner yang di antaranya terdiri dari game studio, publisher, pengembang tool, perusahaan mesin game, hingga para vendor GPU.

Aplikasi Samsung GameDriver ini bisa memberikan manfaat lebih banyak untuk para pengguna yang memainkan sejumlah judul game seperti Call of Duty: Mobile, Fortnite, hingga PUBG yang di mana telah didukung oleh aplikasi tersebut sejak aplikasi itu dirilis. 

Merujuk pada ambisi Samsung yang ingin menjadi paling terdepan dalam pasar industri gaming, dengan bekerja sama dengan sejumlah pemilik brand gaming terbesar seperti Fortnite dalam kontrak eksklusif yang menghadirkan game-game tersebut di Galaxy Store, langkah ini bisa dibilang merupakan strategi besar yang dilakukan oleh perusahaan asal Korea Selatan itu.

Sejumlah OEM dan pabrikan teknologi lain juga telah menawarkan sistem yang mirip dengan apa yang dimiliki oleh aplikasi Samsung GameDriver. Mereka menawarkan pembaruan driver GPU sebagai pengembangan yang mereka utamakan dalam beberapa bulan terakhir di smartphone Android. 

Sementara itu, masalah kinerja grafis terbaik tidak diragukan nantinya akan menjadi masalah besar bagi para gamer di perangkat mobile, di mana di sisi lain faktor refresh rate yang tinggi kini telah menjadi hal yang sangat biasa. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments