• Our Partners:

10 Aplikasi Uninstall Program di PC / Laptop (Terbaik 2024)

NESABAMEDIA.COM – Mungkin kita ingin menghapus aplikasi yang sudah tidak kita gunakan atau karena aplikasi tersebut terlalu banyak memakan penyimpanan di harddisk.

Ketika kapasitas harddisk sudah menipis, maka kinerja komputer atau laptop pun menjadi menurun. Untuk itu, perlu dilakukan uninstall aplikasi agar kinerja komputer bisa kembali normal dan kita bisa menjalankannya dengan mudah.

Aplikasi Uninstall Program di PC / Laptop

Untuk menghapus aplikasi atau program, kita memerlukan sebuah aplikasi. Ada beberapa aplikasi uninstall program di PC dan laptop yang bisa digunakan. Aplikasi yang akan kami bagikan di bawah ini ada yang merupakan aplikasi bawaan Windows dan ada yang merupakan aplikasi pihak ketiga.

1. Menu Start

Menu Start

Menu Start atau start menu adalah fitur bawaan Windows. Fitur ini digunakan untuk mengakses folder atau aplikasi secara lebih cepat. Pengguna hanya perlu mengklik ikon Windows yang berada di pojok kiri bagian bawah.

Kemudian tinggal mencari nama aplikasi yang akan dihapus. Setelah itu, tinggal klik kanan pada ikon aplikasi tersebut dan pilih uninstall. Tunggu beberapa saat sampai sistem Windows menghapus aplikasi tersebut.

2. Control Panel

Aplikasi Uninstall Program di PC / Laptop

Siapa yang tidak kenal Control Panel? Semua orang yang menggunakan sistem operasi Windows tentunya bahwa di OS Windows yang mereka gunakan terdapat Control Panel.

Menghapus program menggunakan Control Panel sebenarnya termasuk salah satu cara dasar yang dilakukan untuk menghapus aplikasi. Pengguna hanya perlu masuk ke Control Panel. Setelah itu, klik tulisan uninstall a program yang ada di pilihan Program.

Kemudian tinggal mencari mana aplikasi yang akan dihapus. Langkah terakhir, klik kanan pada ikon aplikasi tersebut dan pilih uninstall. Sebuah cara menghapus aplikasi yang sangat mudah dan tidak memerlukan cara yang ribet dan menyita waktu.

3. CCleaner

CCleaner

Pernah menggunakan CCleaner? Aplikasi ini merupakan salah satu pilihan untuk menginstall program. Bahkan CCleaner biasanya digunakan untuk menghapus file sampah.

Aplikasi ini bisa didapatkan dan digunakan secara gratis dan menyediakan banyak fitur menarik untuk membantu dalam menghapus program yang kita inginkan. Cara menggunakan CCleaner untuk menghapus program pun tidak sulit meskipun baru pertama kali menggunakannya.

4. Revo Uninstaller

Revo Uninstaller

Revo Uninstaller merupakan aplikasi uninstall program PC dan laptop yang juga patut dicoba. Aplikasi ini menyediakan dua jenis instalasi yaitu instalasi reguler dan juga instalasi portable.

Untuk cara kerjanya adalah dengan menghapus program yang ada di komputer menggunakan aplikasi uninstaller bawaan. Setelah itu, Revo Uninstaller akan melakukan pemindaian file atau scan, registri program, dan juga program yang sudah tidak digunakan lagi.

Dengan begitu, menginstal program dengan Revo Uninstaller membuat program atau aplikasi yang dihapus benar-benar bersih dan tidak akan muncul lagi di komputer. Beberapa fitur unggulan yang ditawarkan oleh Revo Uninstaller antara lain:

  • Force Uninstall digunakan untuk menghapus aplikasi atau program yang tidak bisa dideteksi oleh sistem Windows
  • Evidence Remover digunakan untuk menghapus leftover, folder, file, dan registri sampah. Dengan begitu, file yang sudah dihapus menggunakan fitur ini tidak dapat dikembalikan lagi.
  • Junk files Cleaner digunakan untuk menghapus program yang sudah tidak dibutuhkan Windows.

5. IObit Uninstaller

Aplikasi Uninstall Program di PC Windows

IObit Uninstaller menawarkan kemudahan kepada para penggunanya dimana mereka bisa mencari aplikasi yang akan dihapus atau diuninstal dengan mudah. Aplikasi ini dapat digunakan cocok untuk menghapus program yang tidak pernah digunakan yang memakan ruang penyimpanan banyak di harddisk. Salah satu fitur unggulan dari IObit Uninstaller yaitu terintegrasinya shortcut menu atau menu pintas.

Pengguna hanya perlu mengklik kanan program yang akan dihapus dan setelah itu tinggal menghapusnya saja. Setelah pogram atau aplikasi tersebut sudah dihapus, pengguna bisa melakukan pemindaian atau scan registri dan file sistem yang masih tertinggal agar bisa juga dihapus. Kelebihan lain dari IObit Uninstaller adalah aplikasi ini bisa menghapus aplikasi yang sedang berjalan.

6. Puran Uninstaller

Puran Uninstaller

Tidak kalah dengan aplikasi uninstaller lainnya, Puran Uninstaller juga menawarkan fitur unggulan untuk mempermudah penghapusan file. Fitur yang ditawarkan tersebut bernama Instant Search untuk membantu dalam menemukan aplikasi yang akan dihapus secara mudah dan cepat. Ada juga Batch Uninstall yang merupakan fitur untuk menghapus beberapa aplikasi dalam waktu yang bersamaan.

Fitur lain yang ditawarkan oleh Puran Uninstaller adalah Force Uninstall. Fitur ini sangat membantu untuk menghapus program atau aplikasi yang tidak bisa dideteksi oleh file sistem Windows. Aplikasi ini juga bisa digunakan untuk mengindentifikasi sebuah program apakah termasuk trusted program atau untrusted program.

7. Absolute Uninstaller

Aplikasi Uninstall Program di Laptop Terbaik

Keistimewaan Absolute Uninstaller dibandingkan aplikasi uninstaller bawaan Windows adalah aplikasi ini mampu menghapus program dengan sangat cepat.

Aplikasi ini bisa digunakan untuk menghapus program secara lebih menyeluruh sampai tidak menyisakan apa-apa atau remnant. Sebuah pilihan terbaik bagi seseorang yang tidak ingin kerja dua kali dimana terkadang kita masih harus menghapus file sisa dari aplikasi yang sudah kita hapus tersebut.

Absolute Uninstaller juga bisa digunakan untuk menghapus beberapa aplikasi dalam waktu yang bersamaan, memperbaiki entry program yang tidak valid, mengubah program properties, dan lain sebagainya. Dengan menggunakan aplikasi ini, maka penghapusan aplikasi menjadi lebih mudah dan tidak perlu kerja dua kali.

8. Wise Program Uninstaller

Wise Program Uninstaller

Wise Program Uninstaller memiliki shortcut menu yang bisa digunakan untuk menghapus program mana saja yang diinginkan. Proes penghapusannya pun tidak perlu menunggu terlalu lama.

Cara menggunakannya dengan mengklik kanan pada File Explorer. Setelah program sudah dihapus, aplikasi ini akan melakukan scanning atau pemindaian untuk mengecek apakah masih ada file, folder, maupun registri yang masih tertinggal.

Jika terdapat program atau aplakasi membandel yang tidak dapat dihapus, Wise Program Uninstaller memberikan solusinya. Terdapat sebua fitur yang bernama Force Uninstall. Fitur inilah yang nanti dapat digunakan untuk menghapus program yang membandel tersebut selamanya.

9. Comodo Program Manager

Comodo Program Uninstaller

Jika masih ingin tahu apa saja aplikasi uninstaller program di PC dan laptop, maka silakan mncoba Comodo Program Manager. Salah satu kelebihan aplikasi ini adalah mampu memonitor program atau aplikasi baru yang akan dihapus secara real-time.

Aplikasi ini juga bisa melacak perubahan yang terdapat pada registri atau file sistem. Dengan begitu, pada saat program dihapus, maka semua program bisa dihapus secara keseluruhan dan tidak menyisakan apapun sehingga tidak perlu kerja dua kali.

Bahkan Comodo Program Manager dapat digunakan untuk menghapus Windows Update, driver, maupun fitur-fitur lainnya yang ada pada Windows.

10. Ashampoo Uninstaller

Ashampoo Uninstaller

Memiliki nama yang cukup unik, namun siapa sangka Ashampoo Uninstaller merupakan salah satu aplikasi uninstaller terbaik. Aplikasi ini bisa digunakan untuk memonitor aplikasi yang sedang diinstal. Kemudian membuka Ashampoo Uninstaller dan aplikasi ini akan mencatat setiap perubahan yang ada pada registri maupun penulisan disk.

Melakukan monitoring seperti ini sangat penting karena pada saat penghapusan aplikasi, maka semua isi yang ada di dalam aplikasi tersebut bisa dihapus semuanya. Ashampoo Uninstaller juga bisa digunakan untuk menghapus beberapa aplikasi secara bersamaan. Aplikasi ini juga bisa digunakan untuk menghapus aplikasi yang ada dalam satu paket atau bundel maupun menghapus laporan terkait dengan program yang diinstall tersebut.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments