• Our Partners:

Jack Dorsey Tinggalkan Twitter, Posisi CEO Digantikan Parag Agarwal

Jack Dorsey dikabarkan tidak lagi menjabat sebagai CEO Twitter. Seperti yang diketahui, Dorsey saat ini juga menjadi CEO dari Square, sebuah perusahaan pembayaran online yang didirikan sejak tahun 2010 silam. 

Perusahaan investasi terkenal Elliott Management Corp., yang mendapatkan saham cukup besar di Twitter tahun lalu, adalah yang mendorong kebijakan digantikannya Dorsey sebagai CEO perusahaan. Firma investasi itu sebelumnya juga telah mengungkapkan kekhawatirannya akan pertumbuhan Twitter dan kinerja Dorsey sebagai CEO. Beberapa pegawai Twitter lainnya juga dilaporkan mempertanyakan kepemimpinan Dorsey.

Sementara itu tidak lama berselang dari kabar keluarnya Jack Dorsey dari Twitter, yang bersangkutan akhirnya mengumumkan mengenai apa yang terjadi saat ini. Dalam sebuah pernyataan resminya, Dorsey mengaku meninggalkan Twitter. Posisinya akan digantikan oleh Parag Agarwal, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Teknologi Twitter sejak tahun 2017. Dorsey juga mengkonfirmasi bahwa Bret Taylor akan menjadi Dewan Direksi yang baru. 

Meski telah memutuskan resign dari jabatannya di Twitter, Dorsey mengatakan dirinya masih akan menjadi bagian dari anggota dewan hingga 2022 mendatang, untuk membantu Parag dan Bret selama masa transisi kepemimpinan. 

https://twitter.com/jack/status/1465347002426867720

Menariknya dalam sebuah email yang berisi konfirmasi mengenai keluarnya Dorsey dari Twitter itu, masalah kepemimpinan menjadi hal yang paling disorot. Dorsey mengatakan bahwa dirinya telah hampir 19 tahun mengembangkan jejaring sosial tersebut, mulai dari pendiri sampai menjabat CEO, dan saat ini dinilai sebagai saat yang tepat untuk pergi.

Dorsey beralasan, semakin lama dia mendengar banyak pembicaraan di internal Twitter yang mempermasalahkan soal kepemimpinan yang didominasi oleh para pendiri, yang dia sebut dengan istilah ‘founder-led’. Hal itu dia anggap sebagai salah satu penyebab adanya keterbatasan dan sejumlah kegagalan yang terjadi di Twitter. Oleh karenanya dia pun memutuskan untuk keluar dari Twitter. 

Dorsey juga mengatakan bahwa Parag adalah sosok yang tepat untuk menjadi CEO, karena dia telah lama menjadi Kepala Teknologi Twitter, sehingga dia paham betul mengenai apa yang dibutuhkan jejaring sosial itu untuk bisa lebih sukses lagi di masa mendatang. 

Sebagai informasi Jack Dorsey adalah salah satu pendiri Twitter, bersama dengan Biz Stone, Evan Williams dan Noah Glass di tahun 2006 silam. Dia menjabat sebagai CEO perusahaan sampai tahun 2008, posisi yang dia namai sebagai Chairman. Dia kemudian menghapus jabatan interim CEO dan menjadi CEO permanen di Twitter pada Oktober 2015. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments