• Our Partners:

Microsoft Edge Dapatkan Sidebar Baru Yang Terintegrasi ke Tindakan Cepat

Microsoft mungkin sedang berencana untuk menambahkan fitur Sidebar (bilah sisi) baru ke browser Edge. Sebuah gambar bocoran baru mengungkapkan keberadaan dari Sidebar itu yang terlihat sangat bagus dan seperti versi yang didesain ulang dari Sidebar yang sudah ada sekarang ini. 

Dari detailnya, terlihat bahwa gambar bocoran yang diunggah ke Twitter itu mengungkap bahwa browser Edge akan segera menampilkan Sidebar yang didesain ulang. Sidebar ini akan menyediakan fitur seperti pencarian cepat dan mungkin juga merupakan perpanjangan dari Toolbar Edge untuk tindakan cepat lainnya. 

Microsoft Edge sendiri pada dasarnya sudah memiliki Edge Bar yang bisa diluncurkan dengan membuka menu titik tiga → More Tools → Launch Edge Bar. Namun Sidebar yang ditunjukkan oleh gambar bocoran itu terlihat seperti versi Sidebar yang didesain ulang. Tampilannya lebih modern dan dibangun menggunakan material desain Windows 11.

Sidebar baru tersebut sepertinya juga digabungkan dengan browser itu sendiri, sehingga menjadi seperti satu bagian utuh, sementara Edge Bar selalu diluncurkan sebagai sebuah bilah mandiri. Edge Bar saat ini memiliki fitur pencarian dan ikon untuk pintasan URL milik Outlook, LinkedIn, dan juga MSN. Sidebar yang baru ini akan memiliki fitur pencarian, koleksi, favorit, PDF, Outlook, Profil dan lebih banyak ikon untuk tindakan terkait.

Dari gambar bocoran itu juga menunjukkan bahwa Sidebar baru tersebut akan memiliki sebuah opsi untuk menyembunyikannya dengan mudah. Mungkin juga ada opsi untuk menambahkan lebih banyak tindakan atau opsi browser ke Sidebar. 

Mengandung Bloatware?

Beberapa pengguna mungkin menyebut fitur Sidebar baru di Edge itu sebagai bloatware, namun fitur tersebut pada dasarnya opsional sepenuhnya. Artinya anda bisa kapanpun menyembunyikannya dari menu utama browser. Anda juga bisa menggunakan pintasan keyboard Ctrl+Shift+/ untuk mengaktifkan atau mematikan Sidebar itu. Atau anda juga bisa mematikan sepenuhnya melalui halaman Settings. 

Sidebar baru ini sekarang dikirimkan kepada pengguna secara terbatas, jadi hanya beberapa pengguna yang sudah bisa mengakses fitur baru tersebut. Untuk menggunakannya, pastikan anda menggunakan Edge Canary versi terbaru, dan cari opsi Sidebar di menu untuk mencobanya.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments