• Our Partners:

Pengguna Dibingungkan Munculnya Konfigurasi Layar Penuh Windows 10 Setelah Pembaruan

NESABAMEDIA.COMWindows 10 kembali mulai menampilkan pengaturan layar penuh yang menghabiskan seluruh tampilan desktop dan aplikasi lain, setelah anda masuk ke perangkat.

Konfigurasi layar penuh ini biasanya muncul kembali setelah memasang pembaruan kumulatif tertentu, dan ini memenuhi seluruh layar saat muncul. Hal ini kemudian membuat pengguna khawatir mengenai perangkat mereka yang tidak dikonfigurasi dengan benar.

Kami telah menerima laporan tentang munculnya kembali pengaturan layar penuh setelah pembaruan kumulatif bulan ini. Pengaturan itu muncul dengan pesan “Let’s Make Windows Better”. Seperti yang diperkirakan, layar pop-up itu meminta pengguna untuk menghubungkan perangkat PC dan akun Microsoft mereka dengan layanan lain, seperti Office 365 dan OneDrive.

Daftar lengkap layanan yang direkomendasikan dalam konfigurasi layar penuh itu termasuk Phone Link, OneDrive, Windows Hello, Office 365 dan lainnya. Layar ini mirip dengan yang disajikan selama penyiapan awal Windows 10, yaitu ketika anda melakukan clean install sistem operasi atau membeli perangkat baru. 

Mungkin hal ini tidak mengejutkan, di mana banyak pengguna yang melihat konfigurasi layar penuh itu muncul di perangkat mereka. Tampaknya, ini menyiratkan bahwa Microsoft mungkin telah mengaktifkan saklar di sisi server untuk peringatan atau pembaruan yang dirilis bersamaan dengan pembaruan kumulatif bulan April 2022.

Seperti yang disebutkan di awal, hal ini dapat membingungkan karena juga muncul selama masa konfigurasi awal dan beberapa pengguna berpotensi dibuat bingung oleh layar yang mereka anggap sebagai pengaturan ulang sistem, atau berpikir bahwa perubahan besar telah dikirimkan ke perangkat PC mereka, entah bagaimana hal itu bisa terjadi.

Bagi mereka yang tidak menyukai peringatan semacam ini, bisa mematikan fitur tersebut, sehingga anda tidak akan pernah melihatnya lagi sampai pembaruan fitur utama berikutnya untuk Windows 10

Untuk mematikan peringatan ini, cukup buka menu Settings → System → Notifications & Actions. Kemudian pilih opsi yang menyatakan “Show me the Windows welcome experience after updates…” dan kemudian matikan. Anda juga bisa mematikan opsi lainnya terkait untuk mengurangi lebih banyak kemungkinan melihat hal yang sama di masa mendatang. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments