• Our Partners:

Samsung’s 55-inch Odyssey Ark Monitor Rilis Agustus 2022

NESABAMEDIA.COM – Samsung’s 55-inch Odyssey Ark Monitor dikabarkan akan segera dirilis dalam beberapa bulan ke depan. Monitor ini sebelumnya telah diumumkan pada Januari lalu, namun belum dirilis ke publik untuk diperjualbelikan, Minggu (26/6/2022).

Dilansir dari ETNews, pengumuman dari Samsung yang akan merilis Samsung’s 55-inch Odyssey Ark Monitor sendiri telah ada pada Januari lalu di CES. Samsung juga telah menyatakan bahwa seri monitor mereka telah lulus uji tes dan sertifikasi layak pakai.

Samsung tidak memberikan detail penuh dari Samsung’s 55-inch Odyssey Ark Monitor, namun yang jelas monitor ini telah memiliki dukungan rasio 16:9 dengan dukungan resolusi hingga 4K Panel.

Samsung’s 55-inch Odyssey Ark Monitor juga memiliki kemampuan untuk dapat berdiri menggunakan Pivot, hingga dapat diatur rotasinya senyaman pengguna. Pengumuman akan dirilisnya Samsung’s 55-inch Odyssey Ark Monitor menarik banyak pengguna, khususnya mereka yang gemar bermain games.

Nampaknya, seri Samsung’s 55-inch Odyssey Ark Monitor ini memiliki desain yang dibutuhkan, untuk penggunaan yang lebih berat, seperti Designer atau Gamers. Apalagi dengan dukungan rasio yang luas dan kualitas resolusi yang tinggi.

Tampilan yang segar, dukungan rotasi yang lebih baik, hingga resolusi yang tinggi akan mendukung pengguna untuk menjalankan sistem komputer menggunakan Samsung’s 55-inch Odyssey Ark Monitor.

Hadirnya monitor ini, membuat Samsung akhirnya kembali merilis monitor dengan gaya melengkung yang sangat rapih dan keren. Ukuran monitor yang besar, akan memaksimalkan penggunaannya.

Diperkirakan, seri Samsung’s 55-inch Odyssey Ark Monitor ini akan menjadi salah satu seri monitor tersukses dari Samsung. Mengingat, pada seri sebelumnya Samsung telah berhasil menjual monitor dengan gaya melengkung mereka yang mahal.

Setelah menjual OdsseyNeo G8 yang laku keras di kalangan pencinta Games, maka tidak heran rasanya ketikla hadirnya Samsung’s 55-inch Odyssey Ark Monitor akan memaksimalkan kepopulerkan monitor melengkung khas Samsung.

Samsung telah diprediksikan akan merilis seri Samsung’s 55-inch Odyssey Ark Monitor ini pada pertengahan 2022 ini, yang mana telah banyak spekulasi bahwa Samsung akan merilis pada bulan Agustus 2022 mendatang. Jika benar, maka perilis dari monitor ini akan dirilis sebulan lagi.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Hudalil Mustakim

Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments