• Our Partners:

Terungkap Varian ASUS Zenfone 8 Gunakan Layar Mini 5.9 Inci dan Snapdragon 888

NESABAMEDIA.COMAwal bulan ini, ASUS telah merilis smartphone flagship pertama mereka dengan menghadirkan ROG Phone 5. Meskipun dirilis lebih awal dari jadwal, namun ada banyak sekali peningkatan yang dihadirkan jika dibandingkan smartphone ROG tahun sebelumnya. Namun, ROG Phone 5 bukanlah satu-satunya flagship dari ASUS yang dirilis tahun 2021 ini. Sebab, telah muncul informasi dari keberadaan ASUS Zenfone 8. 

Diharapkan juga nantinya dari ASUS Zenfone 8 ini akan memiliki beberapa varian model, seperti yang dilakukan pada Zenfone 7 dengan model Pro-nya. Menariknya, sebelumnya juga dirumorkan bahwa Asus Zenfone 8 akan memiliki varian model ‘Mini’, yang akan menampilkan spesifikasi premium dari Zenfone 8 namun dengan ukuran yang lebih kecil. 

Kemudian ada juga rumor hadirnya Zenfone 8 Flip yang sangat misterius yang telah terungkap dari sebuah dokumen milik Google beberapa hari yang lalu. Tidak diketahui apakah model Mini dan Flip ini merupakan model yang sama yang akan menjadi satu. Namun setidaknya diharapkan nanti ada dua model untuk seri Zenfone 8 ini. 

Sementara itu, bocoran kode sumber kernel dan file firmware yang juga telah terungkap sebelumnya, memberikan isyarat bahwa ada kemungkinan seri ini memiliki tiga model. Diketahui ada tiga kode nama yakni SAKE, PICASSO dan VODKA. Sebagai referensi, ZenFone 7 sebelumnya juga memiliki kode nama TEQUILA, sementara ROG Phone 3 dan 5 memiliki kode nama OBIWAN dan ANAKIN. Dalam file kernel yang bocor itu, terungkap kode nama SAKE_PLUS dan VODKA_PLUS, namun belum bisa dipastikan itu akan merujuk pada varian di ZenFone 8. 

Di saat rumor kode nama itu masih simpang siur, kembali muncul mengenai referensi yang mengarah ke ZenFone 8 dan ZenFone 8 Flip lewat versi terbaru dari aplikasi ASUS PixelMaster. Ketiga model smartphone itu, juga mengarah pada penggunaan chipset Qualcomm Snapdragon 888. 

Kode nama SAKE kemungkinan besar adalah ZenFone 8 Mini, karena dijelaskan disitu penggunaan layar OLED berukuran 5.92 inci. Diungkapkan juga mengenai konfigurasi yang mendukung adanya refresh rate 120Hz FHD Plus resolusi 2400 x 1080 piksel. Sementara bagian kameranya disebutkan memiliki 2 sensor pencitraan yakni Sony IMX686 64MP dan Sony IMX663. 

Sementara PICASSO akan memiliki panel yang sama dengan ZenFone 7 yakni panel OLED berukuran 6.67 inci buatan Samsung. Dari kameranya pun demikian, namun ada tambahan kamera 24MP yang anehnya merujuk pada kamera depan. Sayangnya, untuk VODKA tidak banyak informasi yang bisa disebutkan mengenainya. 

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments