• Our Partners:

Windows 10 21H2 Akan Miliki Fitur Human Presence, Komputer Otomatis Terkunci Saat Pengguna Menjauh

NESABAMEDIA.COMBeberapa tahun yang lalu, Microsoft menambahkan sebuah API khusus untuk fitur di Windows 10 yang bernama ‘Human Presence’, yang saat ini digunakan oleh perusahaan seperti Lenovo dan Dell pada perangkat laptop flagship mereka. Seperti namanya, fitur Human Presence ini memungkinkan sistem operasi dan perangkat keras mendeteksi keberadaan pengguna, dan kemudian meningkatkan keamanan sekaligus mempertahankan sisi kemudahan penggunaan.

Dengan akan hadirnya pembaruan Windows 10 Sun Valley atau yang dikenal sebagai versi 21H2, Microsoft memperkenalkan kontrol asli untuk fitur Human Presence ini. Sekarang ini, pengguna hanya dapat melakukan pengelolaan fitur tersebut dengan menggunakan aplikasi yang dibundel oleh pabrikan pembuat perangkat. Namun kedepannya akan mengalami perubahan dengan hadirnya Sun Valley, yang mencakup peningkatan pada Group Policy dan Settings untuk mengelola fitur Human Presence itu. 

Seperti yang terlihat dalam tangkapan layar berikut ini, Microsoft diketahui tengah mengupayakan tiga pengaturan baru untuk Windows 10, yakni Force Instant Lock, Force Instant Wake dan Lock Timeout. 

Tangkapan Layar Fitur Human Presence
Tangkapan Layar Fitur Human Presence

Ketika opsi pertama yakni Force Instant Lock diaktifkan, maka sistem Windows secara otomatis akan mengunci perangkat komputer ketika pengguna menjauh dari layar monitor. Jika pengguna memiliki sensor kamera yang mendukung, Windows 10 bisa mengetahui apakah pengguna sedang duduk atau berdiri di depannya, dan mendeteksi apakah pengguna berjalan menjauh dari komputer. 

Penguncian otomatis itu terpicu ketika pengguna menjauh dari perangkat komputer untuk jangka waktu tertentu, seperti 2 menit, 30 detik dan 10 detik. Fitur ini juga bisa mendeteksi jarak pengguna dari perangkat, mulai dari 1 meter, 50 cm dan kemudian mengunci perangkat secara otomatis. 

Fitur kedua yakni Instant Wake, yang akan mengaktifkan fungsi login tanpa menyentuh ketika pengguna terdeteksi duduk di depan perangkat. 

Seperti yang sudah dijelaskan di awal, fitur Human Presence ini bukanlah sebuah teknologi baru dan pengaturannya sudah tersedia di perangkat lunak pabrikan perangkat laptop. Dengan pembaruan Sun Valley, Microsoft membawa fitur ini ke pengaturan aplikasi Settings bawaan Windows 10 dan editor Group Policy, namun hasil akhirnya akan tetap sama. 

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments