• Our Partners:

Xiaomi: Akan Lebih Banyak Smartphone Dengan Kamera 108MP Tahun Ini

NESABAMEDIA.COMSensor kamera 108MP pada smartphone sekarang ini bukanlah sebuah hal yang baru, namun hal itu memang terbatas untuk jenis flagship saja. Sementara itu smartphone kelas menengah, mayoritas menggunakan sensor kamera 64MP, yang mungkin untuk tahun ini bakal mengalami perubahan. Spekulasi ini muncul karena sebuah pernyataan yang diungkapkan oleh Xiaomi beberapa hari yang lalu.

Dalam sebuah unggahan di sosial media Weibo, Lu Weibing sang petinggi Xiaomi mengungkapkan bahwa ada kemungkinan untuk hal tersebut. Dia berkomentar bagaimana merek yang dulunya memiliki kamera ToF di smartphone mereka, kini tak lagi menggunakannya.

Hal ini bisa jadi merujuk pada Samsung yang memutuskan untuk mencopot penggunaan sensor ToF dari seri Galaxy S21-nya. Weibing lantas mengatakan bahwa akan lebih banyak perangkat baru yang akan menggunakan sensor kamera 108MP.

Dikarenakan Lu juga menjadi General Manager untuk brand Redmi, dia bisa saja merujuk penggunaan sensor kamera 108MP itu ke smartphone Redmi. Misalnya seri Redmi Note 10 yang diperkirakan akan diluncurkan pada bulan Februari ini, kemungkinan akan memiliki varian dengan spesifikasi kamera 108MP. Redmi Note 9 Pro 5G juga hadir dengan kamera 108MP, jadi bisa dibilang bahwa smartphone kelas menengah sekarang ini mampu mendukung teknologi tersebut.

Dari apa yang diungkapkan Lu Weibing dan kondisi yang ada di pasar smartphone saat ini, besar kemungkinan adalah seri Redmi K40 yang akan datang lebih dulu dengan menampilkan model kamera 108MP. Jika Redmi nantinya mampu melihat peluang, memanfaatkan momentum ini dengan baik serta memahami pasar dengan membanderol harga yang masuk akal, maka tidak mungkin jika K40 itu nantinya akan menjadi flagship killer dari Redmi. 

Postingan Lu Weibing di Akun Weibo
Postingan Lu Weibing di Akun Weibo

Sejumlah pengamat juga menilai, bahwa kedepannya smartphone akan bersaing lebih banyak dalam hal teknologi kamera. Jika Redmi disebutkan akan menggunakan sensor 108MP untuk smartphone kelas menengah mereka, maka Samsung bahkan bertindak lebih jauh lagi. 

Perusahaan asal Korea Selatan itu bahkan kini dikabarkan sedang mengembangkan teknologi kamera lebih besar, dari 150MP, 200MP hingga 600MP. Sementara, Google dan Apple masih kukuh untuk mempertahankan penggunaan sensor kamera 12 atau 13MP, namun mampu menghasilkan kualitas gambar yang tak kalah baiknya. Bagaimana hal ini memungkinkan? Anda bisa mengetahuinya di artikel berikut ini : Kenapa iPhone Dengan Resolusi Kamera 12MP Lebih Mahal Dari Smartphone Dengan 100MP

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Bambang

Pernah menjadi jurnalis dan juga Social Media Manager di Merdeka.com selama lebih dari 2 tahun, sebelum akhirnya mengerjakan sejumlah proyek website yang dioptimasi dan dimonetisasi Google Adsense. 

Kini sedang aktif dalam pembuatan konten Youtube dokumenter bertema sosial serta menjadi penulis konten untuk sejumlah website. 

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments