• Our Partners:

Begini Cara Membuat Cover Makalah di Microsoft Word dengan Mudah

NESABAMEDIA.COM – Cover atau bisa dikatakan sampul pada sebuah dokumen seperti, makalah, modul, laporan, dan berbagai dokumen lainnya. Jika Anda seorang pelajar atau mahasiswa, mungkin sudah tidak asing lagi dengan kliping makalah yang disuruh buat oleh dosen atau guru tentang materi yang sedang dipelajari untuk digali lebih lanjut.

Tentu Anda harus menyusun makalah tersebut serapi mungkin dengan isi yang lebih berguna. Selain penilaian isi, halaman depan atau cover juga menjadi pertimbangan. Kenapa? Karena cover adalah hal yang pertama kali dilihat oleh pembaca sebelum memasuki isi, tentu Anda harus mendesain cover tersebut semenarik mungkin.

Nah, artikel ini akan menjelaskan cara membuat cover makalah di Microsoft Word. Sebagian dari kita mungkin pernah mendesain cover secara manual karena dianggap lebih sederhana dan terlihat elegan apalagi untuk ukuran mahasiswa. Tapi, tenang saja.

Untuk kalian yang merasa baru menggunakan Microsoft Word, karena Microsoft Word sendiri menyediakan sebuah fitur untuk membuat cover. Bagaimana caranya? Yuk, simak penjelasan berikut ini.

Cara Membuat Cover Makalah di Microsoft Word

Berikut ini cara membuat cover makalah di Microsoft Word dengan mudah dan sederhana.

1. Buka Microsoft Word di laptop Anda. Kemudian, pilih tab Insert.

Cara Membuat Cover Makalah

2. Setelah berada di tab insert, pilih menu cover page yang berada di sudut kiri. Klik tanda panah kebawah sehingga menampilkan beberapa tampilan cover yang yang telah disediakan oleh Microsoft Word.

2-coverpage-pilih

3. Nah, template tersebut akan tampil. Berikutnya, Anda bisa mengubah isi dari cover tersebut dengan cara mengganti gambar, judul, sub judul sesuai dengan kebutuhan Anda. Anda juga bisa memasukkan gambar seperti logo universitas atau sekolah yang sedang Anda jalani.

Cara Membuat Cover Makalah

4. Selesai! Cover makalah Anda telah siap untuk di cetak.

4-selesai

Sederhana, bukan? Begitulah cara membuat cover makalah di Microsoft Word. Dengan menggunakan fitur tersebut akan memudahkan pengguna untuk membuat cover. Apapun itu Anda dapat memilih cara manual atau menggunakan template. Semoga artikel ini bermanfaat dan selamat mencoba tutorial di atas. Terima kasih!

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Mia Rahma Ditha

Book enthusiast. Perempuan dengan pemikirannya yang gaduh, lebih suka menulis daripada bersuara. Calm is my way.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments