• Our Partners:

Download Glasswire Terbaru 2024 (Free Download)

Download Glasswire Terbaru Developer: Glasswire
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 39MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Glasswire berfungsi untuk memantau lalu lintas jaringan dan mengawasi penggunaan bandwidth secara real time. Yang membuatnya berbeda dari software sejenis lainnya, seluruh informasi didalamnya relatif mudah untuk dipahami sekalipun yang menggunakannya tidak begitu paham mengenai jaringan.

Pada awalnya Glasswire dirilis dalam versi beta pada tahun 2014 yang tentunya saat itu semua fiturnya masih gratis. Kini, Glasswire terbagi menjadi beberapa versi. Versi yang gratis masih ada, tapi perbedaan fiturnya dengan yang dimiliki versi premium cukup signifikan.

Fitur Glasswire

Download Glasswire Terbaru
Tampilan Glasswire Terbaru

Banyak software yang sebenarnya tidak perlu online untuk menjalankan fungsinya tapi tetap berusaha untuk menghubungi internet ketika sedang dijalankan. Dengan Glasswire, anda bisa mengetahui software apa saja yang terkoneksi dengan internet. Glasswire memberitahu anda melalui notifikasi First Network Activity yang muncul di atas system tray.

Versi gratis Glasswire hanya sebatas menampilkan notifikasi tersebut, sedangkan untuk versi premium, tersedia fitur tambahan Ask to Connect untuk mengijinkan atau memblokir koneksi masing-masing software. Versi premium Glasswire itu sendiri meliputi Basic, Pro dan Elite.

Fitur pemblokiran koneksi juga tersedia dalam bentuk lain, yaitu berupa opsi Click To Block yang bisa anda jumpai di dalam menu Firewall. Anda bisa lebih bebas mengatur koneksi di dalam menu ini, apalagi dengan adanya fitur Firewall Profile. Dengan fitur ini anda bisa membuat profil firewall untuk keperluan spesifik.

Beberapa contoh penggunaan profil firewall yaitu untuk menghemat kuota internet anda ketika menggunakan laptop saat sedang travelling atau untuk memfokuskan bandwidth pada uTorrent agar download lebih cepat selesai. Pemblokiran juga bisa diterapkan untuk semua koneksi secara serentak. Fitur ini bisa anda manfaatkan seperti untuk mencoba apakah software yang baru saja anda install bisa digunakan secara offline sepenuhnya.

Sayangnya, hingga kini Glasswire hanya bisa memblokir koneksi, tapi tidak bisa membatasi bandwidth per process seperti yang mampu dilakukan oleh NetLimiter. Beberapa pengguna Glasswire sudah meminta penambahan fitur ini berkali-kali melalui forum resminya, tapi tidak kunjung terealisasi.

Akan tetapi, jika anda sering khawatir dengan FUP yang diberlakukan sejumlah ISP, Glasswire memiliki fitur Data Plan yang akan mengingatkan anda ketika trafik data mencapai limit yang sudah anda tetapkan.

Download Glasswire Terbaru

Glasswire bisa pula digunakan untuk mengetahui seberapa besar data yang sudah dikonsumsi oleh setiap koneksi di dalam sebuah komputer dalam rentang waktu 1 hari, 1 minggu atau 1 bulan. Anda pun bisa memilih tanggal melalui kalendar untuk meninjau penggunaan bandwidth pada hari tertentu.

Informasi lain yang disediakan oleh Glasswire adalah informasi perangkat yang terkoneksi dengan jaringan. Di dalam menu Things anda bisa melihat nama perangkat serta kapan perangkat tersebut terkoneksi untuk yang pertama kalinya. Pemeriksaan jaringan ini dapat dilakukan secara manual atau secara otomatis setiap beberapa menit sekali. Masing-masing perangkat yang terdeteksi bisa anda beri label untuk mempermudah identifikasi. Download Glasswire terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments