• Our Partners:

Windows 11 21H2 Harus di Upgrade Jika RDR 2 Gagal Berjalan

Red Dead Redemption 2 adalah game yang populer saat ini, game ini dikembangkan langsung oleh Rockstar dan mendapatkan banyak penggemar, namun sayangnya beberapa pengguna Windows 11 gagal menjalankan game ini di PC mereka, Kamis (30/03).

Baru-baru ini, sejumlah pengguna Windows 11 menjelaskan keluhan mereka terkait masalah PC yang seketika gagal menjalankan game RDR 2 setelah elakukan pembaruan ke Preview KB5023774 di Windows 11 21H2. Seketika mereka gagal menjalankan game ini dan akhirnya Microsoft memberikan keterangan lebih lanjut mengenai masalah yang sedang mereka tindak ini.

“After installing KB5023774 or later updates, Red Dead Redemption 2 might not open. When attempting to open it from the Rockstar Games Launcher by selecting the “Play” button, it will switch to “Loading”, but Red Dead Redemption 2 might not open, and the button will revert to “Play”.” Jelas Microsoft.

Microsoft sekarang tengah melakukan langkah investigasi mereka untuk memperbaiki masalah ini, untuk saat ini Microsoft juga memberikan beberapa langkah untuk menangani masalah yang sedang dirasakan oleh pengguna Windows 11 21H2, simak penjelasan mereka berikut.

“To mitigate this issue, you can upgrade to Windows 11, version 22H2. If you are interested in moving to Windows 11, version 22H2, open Windows Update settings and select Check for updates. If your device is ready, you will see the option to Download and install.” Tutur Microsoft menanggapi masalah yang dihadapi oleh sebagian besar pengguna Windows 11 21H2.

Terjemahan: Untuk meminimalisir isu yang anda rasakan maka bisa langsung melalukan pembaruan sistem dari Windows 11 21H2 ke Windows 11 22H2. Jika anda tertarik untuk beralih ke versi 22H2 maka bisa langsung melakukannya melalui Windows Update dan pilih Check for Update. Jika perangkat anda siap, maka akan ada pilihan untuk Download dan Install. Lanjut Microsoft.

Masalah yang ditemukan oleh sebagian besar pengguna RDR 2 memang hanya dirasakan oleh mereka yang menggunakan versi Windows 11 21H2 saja, yang mana telah melakukan pembaruan Build OS ke 22000.1761 atai KB5023774. Maka dari itu, Microsoft menyarankan untuk Upgrade ke versi 22H2 untuk mengatasi masalah tersebut.

Editor: Hudalil Mustakim

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Hudalil Mustakim

Hudalil Mustakim, lebih akrab dipanggil Alil. Saya seorang Content Writer yang cukup lama bergelut dalam bidang ini, saya menyukai hal baru khususnya dalam menulis berbagai macam gaya penulisan artikel yang bervariasi.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments