• Our Partners:

Download Pinta Terbaru 2024 (Free Download)

Download Pinta Terbaru Developer: Pinta
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 2.5MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Anda tidak perlu selalu menggunakan Adobe Photoshop untuk mengedit foto. Banyak alternatif lain yang jauh lebih ringan yang bisa dipakai untuk image retouching yang tidak begitu kompleks. Dari beberapa alternatif tersebut yang mungkin dapat menarik perhatian anda adalah Pinta.

Pinta adalah software pengolah gambar cross-platform yang memuat lebih dari 55 bahasa. Setiap gambar yang sudah diedit dengan Pinta dapat disimpan dalam format PNG, JPG, ICO, BMP, TGA, ORA dan TIFF. Ada juga beberapa fitur digital painting tapi jumlahnya tidak selengkap fitur yang ada pada software MyPaint.

Fitur dan Keunggulan Pinta

Download Pinta Terbaru
Tampilan Pinta Terbaru

Efek foto

Ada lebih dari 25 efek foto yang disediakan oleh Pinta yang dikelompokkan ke dalam kategori artistic, blur, distort, noise, render, stylize dan photo. Selain itu anda pun dapat mengubah foto berwarna menjadi hitam putih dalam sekejap, membalik foto secara vertikal dan horizontal, membuat foto yang terlalu gelap menjadi lebih terang dan sebaliknya, membuat warna kulit terlihat lebih natural, dan sebagainya.

Manual Cropping dan Auto Crop

Cropping merupakan tool yang bisa ditemui pada hampir setiap software pengolah gambar. Di tangan pengguna umum, fitur ini biasanya hanya digunakan untuk keperluan seperti membuat foto profil untuk media sosial atau membuang bagian luar yang tidak diinginkan dari sebuah foto. Di tangan profesional, fitur cropping seringkali digunakan untuk memperbaiki komposisi foto.

Selain cropping secara manual dengan menggunakan mouse, Pinta juga menyediakan fitur auto crop. Salah satu kegunaannya yaitu untuk memperpendek margin halaman pada gambar-gambar hasil scan. Cara menggunakannya cukup dengan memasukkan gambar ke dalam Pinta lalu mengklik Auto Crop yang terletak di dalam menu Image.

Layer

Layer adalah salah satu fitur penting dalam pengolahan foto. Anda bisa menggunakan fitur ini untuk menghasilkan foto HDR yang lebih bagus daripada foto HDR yang dihasilkan dari algoritma software pada kamera, untuk mengedit beberapa bagian pada foto, dan untuk menghasilkan efek-efek khusus seperti menggabungkan beberapa orang yang sama dalam satu foto.

Unlimited Undo dan History

Terkadang diperlukan langkah-langkah yang sangat panjang dalam mengedit sebuah foto hingga menjadi seperti yang diinginkan. Dalam hal ini Pinta menyediakan fitur unlimited undo.

Download Pinta Terbaru

Yang lebih membantu lagi adalah fitur History. Fitur ini menampilkan sebuah daftar yang berisi langkah-langkah pengeditan. Jika anda menggunakan fitur undo, langkah pengeditan yang dibatalkan adalah yang paling akhir. Sedangkan History memungkinkan anda untuk membatalkan beberapa langkah pengeditan sekaligus.

Dari segi fitur, Pinta bukanlah tandingan Adobe Photoshop dan GIMP, tapi itu tidak berarti anda tidak bisa menggunakannya untuk menghasilkan sebuah foto yang terlihat profesional. Fitur memang penting, tapi ketrampilan dalam mengolah foto memegang peranan yang jauh lebih penting lagi. Download Pinta terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments