• Our Partners:

10 Aplikasi Edit PDF untuk PC / Laptop Terbaik (Terbaru 2024)

NESABAMEDIA.COM – PDF atau singkatan dari Portable Document Format merupakan salah satu format dokumen yang paling populer dan paling banyak digunakan saat ini. Format file PDF ini dibuat pada tahun 1993 oleh Adobe Systems untuk keperluan pertukaran dokumen digital.

Dokumen dengan format PDF ini sangat mudah sekali digunakan dan dibuat baik secara offline ataupun online. Format file PDF juga sama seperti format dokumen lainnnya yang bisa di edit dengan semau kita. Tapi file PDF membutuhkan aplikasi khusus untuk mengedit yang harus Anda instal di PC ataupun laptop Anda.

[ez-toc]

10 Aplikasi Edit PDF untuk PC / Laptop

Nah, untuk mengedit file PDF Anda membutuhkan sebuah aplikasi khusus yang mendukung. Karena tidak semua aplikasi edit dokumen dapat digunakan untuk mengedit file dokumen PDF.

Pada artikel kali ini akan membahas tentang aplikasi edit PDF apa saja yang dapat digunakan di PC atau laptop Anda. Ada yang bisa Anda gunakan secara gratis dan juga ada yang berbayar. Langsung saja, silahkan simak penjelasannya dibawah ini.

1. Master PDF Editor

Aplikasi Edit PDF untuk PC / Laptop

Master PDF Editor merupakan aplikasi edit PDF untuk PC / laptop yang sangat baik untuk membuat, membaca, serta mengedit file PDF. Anda juga dapat menyisipkan tanda tangan pada file PDF Anda. Aplikasi ini dapat berjalan dengan baik di berbagai macam sistem operasi seperti Windows, Linux, dan Mac.

Aplikasi Master PDF Editor ini juga menyediakan fitur yang dapat memproteksi keamanan dokumen PDF Anda dengan enkripsi, menyisipkan gambar, mengisi formulir, membuat bookmark, mengkompresi file, mengekstrak gambar, dan masih banyak lagi fitur – fitur lainnya.

2. PDF-XChange Editor

PDF-XChange Editor

Aplikasi PDF-XChange Editor memberikan penawaran terhadap fitur – fitur yang bagus, akan tetapi tidak semuanya dapat digunakan secara gratis. Jika Anda menggunakan fitur versi gratis, maka Anda akan mendapatkan watermark pada setiap halaman file PDF Anda.

Tetapi, jika Anda menggunakan fitur yang berbayar, maka Anda dapat mengedit serta menyimpannya kembali ke komputer Anda tanpa ada watermark. Anda juga bisa menyimpannya melalui Google Drive, Dropbox, URL, SharePoint, atau layanan penyimpanan cloud lainnya.

Salah satu fitur yang menjadi unggulan dari aplikasi ini adalah mampu untuk menyorot semua bidang formulir sehingga Anda bisa melihat di mana saja Anda harus mengisi. Fitur ini sangat membantu Anda saat mengedit file PDF yang memiliki banyak formulir seperti aplikasi.

3. Inkscape

Inkscape

Inkscape merupakan aplikasi penampil dan editor grafis gratis, akan tetapi aplikasi ini juga memiliki fungsi sebagai pengeditan file PDF. Anda dapat membuka, membca, serta mengedit file PDF menggunakan aplikasi ini. Anda juga bisa mengubah teks di dalam file PDF.

Selain itu, Anda juga bisa menyisipkan serta menghapus gambar yang ada di file PDF. Aplikasi ini sangat cocok bagi Anda yang ingin mengedit file PDF secara gratis. Aplikasi Inkscape juga menyediakan versi porable.

4. PDFedit

Aplikasi Edit PDF untuk PC

PDFedit adalah aplikasi edit PDF untuk PC / laptop yang dapat digunakan di Windows dan aplikasi ini termasuk open source. Anda dapat dengan mudah mengedit file PDF dengan menggunakan aplikasi ini. Anda juga bisa menambah, menguah, serta menghapus teks yang ada di dalam file PDF.

Selain itu, Anda juga bisa mencari teks di dalam dokumen  yang Anda inginkan dan Anda juga dapat memasukkan gambar ke dalam file PDF. Namun, terkadang aplikasi ini bisa saja mengalami crash saat mengedit file PDF.

5. AbleWord

AbleWord

AbleWord adalah aplikasi pengolah kata dengan ukuran yang kecil dan gratis tentunya. Aplikasi inijuga digunakan sebagai alat editing file PDF dan tentunya sangat mudah digunakan. Aplikasi AbleWord memungkinkan Anda untuk mengedit dan menyimpan file PDF secara gratis.

Selain itu, Anda juga bisa menerapkan efek format untuk teks di dalam file PDF. Anda juga dapat menggunakan fitur spell check dan juga bisa menggunakan perintah sederhana untuk menyimpan file PDF yang sudah Anda edit.

6. Foxit PDF Editor

Foxit PDF Editor

Foxit merupakan aplikasi untuk mengedit PDF yang dapat Anda gunakan di berbagai macam sistem operasi, diantarnya Windows, Mac, iOs, dan Android. Selain berbentuk aplikasi yang bisa diinstal, Foxit juga menyediakan dalam bentuk web. Maka, Anda akan lebih mudah mengedit PDF baik dari laptop, tablet, dan smartphone.

Aplikasi Foxit memiliki versi gratis yang hanya bisa digunakan untuk membaca dan menambahkan anotasi ke dalam file PDF saja. Jika Anda ingin menggunakan versi lengkapnya seperti dapat mengedit PDF, maka Anda harus menggunakan versi berbayar. Adapun biaya untuk berlangganan sekitar $8 setiap bulannya baik versi desktop atau seluler.

Dan jika Anda hanya ingin membayar sekali Anda harus membayar sekitar $129 untuk versi desktop. Selain dapat mengedit PDF, Anda juga bisa melakukan ekstraksi data dari formulir yang diisi dan menambahkannya ke dalam file spreadsheet, dan lain sebagainya.

7. Apache Open Office – Draw

Aplikasi Edit PDF untuk Laptop

Apache OpenOffice-Draw merupakan aplikasi yang sangat bagus untuk membaca dan mengedit file PDF. Aplikasi ini sangat mudah digunakan untuk mengedit file PDF, tapi Anda harus menginstal terlebih dahulu plugin “PDF Import”.

Saat Anda menggunakan aplikasi ini, Anda akan seperti mengedit file Word denga mudah. Selain dapat mengedit file PDF, Anda juga bisa menambah dan menghapus gambar PDF. Dan aplikasi ini juga memiliki fitur spell check dan fitur lainnya. Jika Anda ingin menyimpan file PDF yang sudah Anda edit maka Anda harus menggunakan opsi “export as PDF” yang ada di menu File.

8. Sejda PDF Editor

Sejda PDF Editor

Sejda PDF Editor merupakan aplikasi edit PDF yang dapat digunakan secara gratis. Bukan hanya daat mengedit PDF, tapi aplikasi ini juga memungkinkan untuk Anda untuk menambahkan bidang formulir ke file PDF. Aplikasi ini juga mendukung berbagai macam platform, yaitu Windows, Linux, Mac, dan Web.

Berbagai macam fitur editing yang bisa Anda gunakan di aplikasi ini adalah menggabungkan dokumen, memutar dan memotang halaman, manambahkan header dan footer dengan nomor halaman, melakukan split pada file PDF agar dokumen menjadi ukuran yang lebih kecil, dan lain sebagainya.

Namun, aplikasi ini memiliki batasan untuk mengedit dokumen yaitu Anda dapat mengedit hanya 3 dokumen per harinya sampai 200 halaman per dokumen. Jika Anda tidak ingin memiliki batasan, Anda dapat meng-upgrade nya ke versi Pro dengan biaya langganan sekitar $5 per minggunya atau $69,95 untuk mendapatkan lisesi desktop tanpa adanya batasan waktu pengeditan serta pemrosesan.

9. Xodo

Xodo PDF Editor

Xodo merupakan aplikasi edit PDF yang dapat Anda gunakan di berbagai macam perangkat, diantaranya Windows, iOS, Android, dan Web. Walaupun tidak dimaksudkan untuk mengedit teks dan gambar yang ada di dalam file PDF, tapi aplikasi ini dapat menambahkan anotasi yang dibutuhkan untuk menandai dokumen.

Anda juga dapat mengisi formulir di PDS, melakukan pencarian melalui file PDF dan melakukan bookmark pada halaman, menambahkan gambar, mencoret teks, memasukkan tanda tangan, kotak teks, dan anotasi. Dengan menggunakan aplikasi ini, Anda juga bisa menggabungkan beberapa file PDF atau mengatur kembali halamannya.

Xodo juga bisa bekerja seperti Google Documents, yang mana Anda dapat melakukan kerja sama dengan tim Anda dari file dokumen yang sama. Anda juga bisa mengundang orang lain melalui link atau tautan atau melalui email ke dokumen Anda.

10. Adobe Acrobat

Aplikasi Edit PDF untuk PC / Laptop

Adobe Acrobat merupakan salah satu aplikasi edit PDF untuk PC / laptop yang paling populer hingga saat ini. Aplikasi ini juga merupakan aplikasi paling awal dan paling canggih di bidang industri PDF editing ini. Aplikasi Adobe Acrobat juga tersedia di beberapa sistem operasi lainnya selain windows, yaitu Mac, Linux, iOS dan Android.

Adobe Acrobat menyediakan versi gratis dan juga versi berbayar. Jika Anda menggunakan versi gratis, Anda hanya dapat membaca atau melihat PDF, menambahkan highlight dan anotasi dasar, serta mengisi formulir. Tapi jika Anda ingin mendapatkan fitur lengkap seperti dapat menyunting PDF, maka Anda harus menggunakan versi yang berbayar.

Biaya yang harus Anda bayar untuk mendapatkan fitur lengkap sekitar $25 per bulan hingga $300 untuk sekali pembelian, lebih baik membayarnya per tahun agar mendapatkan harga yang lebih murah. Aplikasi ini hanya menggunakan font yang sudah terinstal saat menyunting PDF.

Sekian artikel kali ini yang membahas tentang 10 Aplikasi Edit PDF untuk PC / Laptop. Setiap aplikasi pasti mempunyai kelebihan dan kekurangannya masing – masing. Kebanyakan dari aplikasi tersebut, jika Anda ingin mendapatkan fitur lengkap maka Anda harus menggunakan versi berbayar.

Silahkan Anda gunakan aplikasi edit PDF yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Semoga artikel kali ini dapat bermanfaat. Terimakasih 🙂

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Zuhroh Nilakandi Nesabamedia

Si pecinta hujan dan penikmat kopi yang suka duduk dalam lamunan sambil menghayal mimpi – mimpinya yang akan menjadi kenyataan.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments