Did You Know?

Docly turns out that context is a key part of learning.

Docly

Big Data Analytics

Estimated reading: 6 minutes 4391 views

Apa itu Big Data Analytics?

Dalam dunia bisnis perusahaan, ada sebuah pencarian data yang memungkinkan perusahaan dalam merencanakan dan membentuk pola sebelum mengambil sebuah keputusan bisnis. Langkah ini telah banyak dilakukan oleh perusahaan besar untuk mendapatkan target bisnis yang ideal dan sesuai.

Proses ini tidak bisa dikatakan mudah, untuk itu perusahaan akan membentuk sebuah tim khusus yang bekerja dalam bidang ini. Nah tim khusus tersebut yang nantinya akan mencari dan mendapatkan sejumlah data, yang mana kemudian akan membentuk pola unik dalam penentuan keputusan perusahaan.

Inilah yang disebut dengan Big Data Analytics, proses ini sangat penting dilakukan untuk menunjang produktivitas perusahaan dalam menjalankan bisnis. Lantas, apa sih itu Big Data Analytics?

Big Data Analytics adalah sebuah proses unjuk menguji dan mengoleh sebuah data dalam cakupan yang besar, data ini kemudian akan diolah dan sebagai hasil akhir akan menemukan sebuah pola yang tepat.

Big Data Analytics Tips
Gambar: Proses Big Data Analytics

Tepat yang dimaksudkan ialah kita bisa menemukan data dalam bentuk pola yang terhubung dengan banyak informasi. Informasi inilah yang nantinya bisa didapatkan untuk menunjang kegiatan bisnis.

Pengolahan data ini tentu menjadi tolak ukur perusahaan dalam mengembangkan dan memaksimalkan data yang mereka temui, dengan adanya data ini maka perusahaan dapat memutuskan sebuah strategi yang cepat dalam bisnis.

Memahami Big Data Analytics

Memahami Gambar: Proses Big Data Analytics

Setelah mengetahui apa arti dari Big Data Analytics, selanjutnya kita akan membahas mengenai pemahaman mendalam dari Big Data Analytics. Istilah yang satu ini memang sering terdengar beberapa waktu kebelakangan ini, karena memang seseorang yang bekerja dalam bidang ini sudah semakin banyak diminati.

Alasannya cukup mudah, di mana perusahaan membutuhkan apa yang dinamakan dengan data. Berbeda dengan era dulu, di era yang semakin canggih ini memungkinkan sebuah perusahaan untuk dapat mengumpulkan data dari berbagai macam sumber.

Sumber ini bisa saja dari internet hingga turun langsung ke lapangan, yang mana disesuaikan dengan apa yang dibutuhkan perusahaan. Lagi-lagi ialah masalah data, data sangat penting untuk membuat sebuah keputusan, dengan adanya data maka dapat membantu perusahaan dalam pengambilan keputusan ketika menyusun strategi.

Dalam penerapannya, ada yang namanya Big Data dan Big Data Analytics yang keduanya memiliki sudut pandang yang berbeda namun dikerjakan bersama-sama. Big Data sendiri mengacu kepada kegiatan mengambil dan menyediakan banyak informasi yang telah dikumpulkan. Sedangkan, Big Data Analytics mengacu kepada proses menjawab keseluruhan data yang telah dikumpulkan tadi.

Maka dari itu, dari sini kita bisa menyimpulkan dalam keseluruhannya proses Big Data Analytics mengambil kendali penting untuk menjawab semua data yang telah dikumpulkan. Nantinya, sejumlah data yang diambil merupakan data yang dibutuhkan oleh perusahaan.

Oleh karena itu, tidak heran bahwa proses Big Data Analytics ini akan sangat membantu perusahaan dalam mengidentifikasi strategi dan pemanfaatan data dalam mengembangkan  kebutuhan bisnis perusahaan.

Pentingkah Big Data Analytics?

Apa itu Big Data Analytics?
Gambar: Enam Proses Big Data Analytics

Big Data Analytics memiliki peran yang sangat penting dalam membantu perusahaan untuk menemukan target dan pola data yang tepat, tentu alasan lainnya ialah keuntungan yang dihasilkan oleh proses Big Data Analytics tadi yang dirasakan langsung oleh perusahaan.

Alasan lainnya yang menunjang penggunaan Big Data Analytics yang bermanfaat dan penting ialah sebagai berikut:

1. Akusisi Pelanggan

Data yang telah diolah akan menemukan sebuah titik temu mengenai tren dari konsumen, perusahaan juga bisa mengetahui apa yang dibutuhkan konsumen dan meningkatkan pelayanannya. Sehingga, akan mendapatkan pelanggan.

2. Membantu Strategi

Fungsi utama dari Big Data Analytics yang dapat dirasakan langsung oleh perusahaan ialah membantu keputusan, perusahaan tentu akan menghindari kerugian dan memaksimalkan potensi keuntungan. Dengan menggunakan jasa Big Data Analytics, maka perusahaan akan terbantu sebelum mengambil keputusan yang sesuai.

3. Memahami Market

Proses Big Data Analytics meliputi proses analisis pasar, tentu akan lebih mudah untuk sebuah perusahaan dalam memahami bisnis dan kondisi pasar yang sesuai dengan apa yang dibutuhkan. Misalnya, ketika perusahaan ingin mengembangkan produk mereka, maka Big Data Analytics bisa membantu mengetahui produk apa yang sedang populer di pasaran.

Manfaat Big Data Analytics

Manfaat Big Data Analytics

Big Data Analytics telah banyak dipercaya dalam meningkatkan kebutuhan bisnis, dengan adanya bantuan dari Big Data Analytics maka kita bisa dengan mudah mengerti akan apa yang diinginkan pasar. Karena sekali lagi, perusahaan akan mengikuti tren untuk meningkatkan nilai keuntungan.

Tentu, dalam prosesnya ini kita membutuhkan sejumlah data yang cukup dan sangat banyak. Data-data ini akan diperoleh dari hasil observasi, kemudian akan diolah sampai membentuk sebuah pola yang berkesinambungan, lebih lanjut berikut ini beberapa manfaat lainnya dari Big Data Analytics.

1. Memprediksi Segmentasi

Big Data Analytics mampu memberikan klasifikasi target pasar yang tepat, khususnya menemukan target pasar yang tepat untuk segmentasi berdasarkan wilayah. Dengan adanya Big Data Analytics, maka akan memberikan informasi yang relevan untuk memenuhi kebutuhan pasar yang tepat.

Bukan hanya dari segi menargetkan pelanggan yang tepat, dalam kompetisi bisnis kerja Big Data Analytics juga bisa diandalkan dalam memberikan segmentasi pelanggan yang tepat sesuai dengan bidang produksi perusahaan.

2. Membangun Brand Awareness dan Loyalitas

Perusahaan yang berhasil dalam membentuk Brand Awareness di mata konsumen, maka akan membentuk rasa percaya akan suatu produk. Di era yang semakin canggih ini, kita membutuhkan banyak dukungan dari konsumen dan menjangkau pasar yang tepat. Big Data Analytics bisa membantu perusahaan dalam meningkatkan bisnis dengan membangun kesetiaan pelanggan.

3. Meningkatkan Produktivitas Perusahaan

Dengan menggunakan Big Data Analytics, tentu akan mengumpulkan data dari pelanggan dan akan meningkatkan kinerja dari internal perusahaan atau operasionalnya. Mengapa akan meningkatkan produktivitas? Karena akhirnya perusahaan memiliki titik fokus atas produksi yang mereka kembangkan.

Sebuah perusahaan pada akhirnya akan memiliki data mengenai kesukaan pelanggan, selera pasar, hingga perilaku pembelian. Jadi, perusahaan tahu dan akan menerapkan titik fokus mereka dalam operasional perusahaan.

4. Hemat Biaya Pasar

Kegiatan dalam memasarkan produk dari perusahaan merupakan hal yang penting, agar publik tahu bahwa produk tersebut ada. Namun, kegiatan ini juga memiliki biaya yang sangat besar dalam penerapannya. dengan adanya Big Data Analytics, maka kegiatan ini dapat dengan mudah teratasi.

Umumnya, seseorang yang bekerja dalam bidang Big Data Analytics akan menggunakan beberapa alat yang dapat membantu menjalankan dan memasarkan bisnis. Dengan bantuan AI Machine yang kini bekerja dengan lebih efisien.

Contoh-Contoh Big Data Analytics

Untuk lebih mudah dimengerti, kami akan menjelaskan beberapa contoh mudah dalam penerapan Big Data Analytics di berbagai macam bidang bisnis dan perusahaan, diantaranya ialah sebagai berikut:

1. Platform Hiburan

Saat ini kita telah menggunakan banyak sekali platform hiburan yang menawarkan fitur dan keunggulan yang berbeda-beda, sebagai contoh ialah YouTube sebagai platform Streaming Video terpopuler saat ini.

YouTube Home
Gambar: YouTube Beranda

Tahukah Anda bahwa YouTube juga menggunakan Big Data Analytics? Mereka akan mengumpulkan jutaan data dalam bentuk algoritma, kemudian akan memberikan rekomendasi video yang terkait dan digemari oleh setiap penggunanya. Setiap pengguna memiliki rekomendasi yang berbeda dan telah disesuaikan dengan algoritma mereka.

2. Kesehatan/Medis

Dalam bidang kesehatan peran Big Data Analytics juga cukup penting, sekarang ada banyak platform yang memberikan akses mudah sebagai langkah awal mengidentifikasi keluhan pasien. Sebut saja paling mudah ada Alodokter yang memberikan penanganan awal terhadap kejala yang dihadapi pasien.

Alodokter
Gambar: Langkah Konsultasi di Alodokter

Teknologi ini juga telah bekerja sama dengan banyaknya tenaga dokter ahli, pengguna bisa langsung berinteraksi langsung dan menyatakan keluhan mereka, dalam beberapa menit akan ada seorang dokter khusus dan spesialis yang menjawab keluhan tersebut.

Leave a Comment

CONTENTS