• Our Partners:

Download Networx Terbaru 2024 (Free Download)

Download Networx Terbaru Developer: SoftPerfect
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 8MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...



Tidak semua orang bisa menikmati paket internet unlimited, bahkan paket unlimited pun ada batas pemakaian wajar yang disebut FUP. Begitu batas itu terlampaui, kecepatan pun turun dengan sendirinya sampai akhir bulan. Untuk sedikit menyiasatinya, Networx dapat digunakan untuk memonitor pemakaian bandwidth dan memasang alarm yang otomatis menampilkan pesan pemberitahuan ketika pemakaian tersebut mencapai ambang batas tertentu.

Setelah mendapatkan pemberitahuan, anda bisa mengurangi aktivitas streaming atau menunda download untuk file-file yang berukuran sangat besar hingga awal bulan selanjutnya tiba. Dengan begitu anda bisa mencegah turunnya kecepatan koneksi karena FUP.

Fitur dan Keunggulan Networx

Download Networx Terbaru
Tampilan Networx Terbaru

Untuk mengaktifkan alarm, anda harus menentukan dulu jumlah kuota di dalam Networx. Setelah itu, setiap saat anda bisa melihat seberapa banyak kuota yang sudah dikonsumsi dan kuota yang tersisa.

Networx juga menampilkan saran yang menyebutkan jumlah kuota yang seharusnya anda konsumsi setiap harinya agar kuota tersebut bertahan hingga batas waktu yang sudah anda tetapkan. Sebagai contoh, untuk kuota sebesar 300 GB yang berlaku selama 15 hari, jumlah konsumsi kuota harian yang disarankan adalah sekitar 20 GB.

Laporan pemakaian bandwidth di dalam Networx cukup mendetail. Ada laporan yang ditampilkan secara real time, ada laporan harian, mingguan dan bulanan. Ada pula pilihan Custom yang memungkinkan anda untuk meninjau pemakaian internet dalam periode waktu tertentu, misalnya dari tanggal 15 Mei hingga tanggal 21 November. Setiap laporan bisa anda simpan dalam bentuk CSV, TXT atau HTML dan bisa dikirim melalui email berdasarkan jadwal.

Pada saat anda merasa kecepatan koneksi menurun, anda mungkin pernah beberapa kali membuka situs semacam speedtest.net untuk mengecek kecepatan. Tapi terkadang situs tersebut susah untuk dibuka karena kecepatan koneksi yang terlalu lambat. Networx menyediakan fitur serupa bernama Speed Meter. Selain tidak perlu membuka situs apa pun sehingga pengecekan bisa langsung dijalankan, Speed Meter juga bisa dijadwalkan.

Jika ingin mengawasi status koneksi secara real time, Networx memiliki sebuah indikator grafis dalam bentuk histogram yang bisa anda geser ke bagian tepi layar agar bisa terlihat setiap saat. Indikator tersebut dapat dibuat transparan dan dilengkapi dengan opsi click through sehingga anda tetap bisa mengklik layar yang ada dibelakangnya.

Download Networx Terbaru

Networx bisa digunakan untuk mengawasi satu komputer atau semua komputer di dalam sebuah jaringan, tapi dengan syarat bahwa Networx harus terinstall di setiap komputer. Dari semua software yang dapat memonitor koneksi internet, Networx termasuk software yang punya banyak fitur tapi sangat ringan.

Bahkan anda tidak perlu menginstallnya karena versi portable pun tersedia. Akan tetapi, ada keuntungan tersendiri apabila anda menginstall Networx, yaitu indikator grafisnya bisa ditampilkan di dalam taskbar. Download Networx terbaru dan gratis melalui link dibawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments