• Our Partners:

Begini Cara Memperbaiki Masalah Charging pada Handphone yang Bisa Dicoba!

Teknologi yang semakin berkembang menjadikan setiap individu akan selalu bergantung pada teknologi yang sedang digunakan. Salah satu contohnya adalah smartphone atau handphone. Benda ini merupakan salah satu benda yang selalu dibawa banyak orang kemanapun perginya.

Dengan mengandalkdan smartphone, masing-masing individu dapat memperoleh beragam hal menarik yang bisa didapatkan karena dapat mengakses beragam informasi yang dibutuhkan oleh masing-masing individu. Adanya smartphone dapat mempermudah permasalahan yang dihadapi oleh masing-masing individu.

Smartphone yang sering digunakan ternyata rentan terhadap kerusakan jika penggunaannya digunakan secara sembarangan. Penggunaan smartphone yang sembarangan dapat mengakibatkan berbagai kerusakan yang bahkan tidak disengaja atau pengguna sendiri tidak tahu akan hal tersebut.

Cara Memperbaiki Masalah Charging pada HP

Penting untuk kita mengetahui cara memperbaiki masalah charging pada handphone. Karena hal ini merupakan salah satu permasalahan yang sering terjadi ketika kita memiliki handphone.

Charger merupakan benda yang penting untuk dijaga karena hanya dengan benda itu handphone kita dapat terisi baterainya. Nah, untuk itu berikut merupakan cara memperbaiki masalah charging pada handphone agar dapat mengatasi permasalahan kerusakan pada charger handphone.

#1 Debu! Bisa jadi penyebab kerusakan

Cara Memperbaiki Masalah Charging pada HP

Debu menjadi salah satu penyebab rusaknya berbagai perangkat elektronik. Partikel kecil yang dapat dengan mudah masuk kedalam komponen perangkat elektronik. Kebersihan perangkat elektronik ini harus diperhatikan agar bisa dirawat dengan baik dan benar, sehingga dapat meminimalisir terjadinya kerusakan.

Membersihkan port charger pada handphone sangat diperlukan agar kondisinya tahan lama dan tidak rusak. Port charger tergolong tempat yang tidak pernah dibersihkan, sehingga banyak debu menumpuk dan akhirnya membuat charger menjadi rusak.

Oleh karena itu, salah satu cara memperbaiki masalah charging pada handphone adalah dengan membersihkan debu yang terdapat pada port charger handphone. Dengan membersihkan debu pada handphone dan port chargernya, akan lebih mudah untuk anda melakukan charger dengan kerusakan yang minimal. Sehingga kualitas charger anda dapat bertahan sedikit lebih lama dibandingkan jika anda tidak membersihkan debu tersebut.

#2 Charger harus digunakan dengan benar

Cara Memperbaiki Masalah Charging pada HP

Penggunaan charger terkadang asal digunakan dan hanya berfokus pada baterai terisi. Hal ini sudah menjadi kebiasaan bagi sebagian besar pengguna handphone. Banyak orang yang menyepelekan hal ini, karena beranggapan bahwa tidak masalah jika charger digunakan secara tidak benar. Padahal, hal ini akan menjadi salah satu penyebab kerusakan pada charger. Sehingga salah satu cara untuk memperbaikinya adalah dengan mengubah kebiasaan saat melakukan charging pada handphone.

Usahakan ketika baterai handphone sudah terisi penuh, maka charger harus dicabut dari handphone dan stopkontaknya. Hal ini agar charger tidak dialiri listrik. Ketika anda lupa untuk melepas charger yang masih tercolok di stopkontak, maka otomatis charger tersebut masih dialiri oleh listrik.

Jika hal tersebut dilakukan secara terus menerus, maka akan merusak charger handphone anda. Untuk itu, anda harus mengubah kebiasaaan buruk anda untuk selalu melepas charger dari stopkontak apabila sudah tidak digunakan. Sehingga hal ini dapat menghemat energi listrik dan membantu charger anda tidak cepat rusak.

#3 Restart smartphone

Cara Memperbaiki Masalah Charging pada HP

Ada kalanya handphone akan mengalami permasalahan pada charging. Pada umumnya, permasalahan ini sering terjadi karena banyak hal yang dapat menyebabkan kerusakan seperti ini. Anda tidak perlu panik, karena anda dapat mencoba untuk mematikan smartphone atau handphone anda sebentar.

Hal ini dilakukan agar handphone anda berhenti sejenak dari berbagai aplikasi yang sedang dijalankan. Terkadang handphone dapat mengalami hang, sehingga tidak dapat bekerja secara maksimal dan bahkan menyebabkan kemacetan pada handphone.

Restart smartphone menjadi salah satu alternatif cara untuk memberikan ruang pada handphone anda dari berbagai aplikasi yang sedang dijalankan, dan kemudian dapat hidup kembali. Sehingga ketika anda mendapat permasalahan saat charging tapi baterai tidak terisi, maka anda dapat merestart smartphone atau handphone anda sejenak.

#4 Cek kabel USB charger

Cek kabel USB charger

Masalah charging dapat terjadi kapan saja, bahkan secara tiba-tiba. Ketika anda mengalami permasalahan ini, cek dulu dengan menggunakan charger lain untuk mengisi baterai handphone anda. Terkadang charger handphone bermasalah dan anda tidak tahu bagian mana yang bermasalah. Sehingga anda perlu mencoba untuk mencharger handphone anda dengan charger yang lain.

Nah, dengan cara ini anda dapat mengetahui apakah yang rusak charger anda atau handphone anda. Setelah anda mengetahui hal tersbeut, akan lebih mudah untuk menentukan langkah selanjutnya, yaitu dengan mengganti kabel USB charger anda.

#5 Cek Port charger

Cek Port charger

Setiap handphone tentu memiliki port untuk bagian charger. Ini digunakan agar handphone dapat diisi baterai jika baterainya habis. Ketika ada permasalahan saat mengisi baterai, anda dapat mengecek kondisi port charger handphone anda. Karena biasanya, port charger mengalami pergeseran bentuk sehingga membuat baterai tidak terisi.

Untuk itu, anda perlu membenarkan posisi port charger ini terlebih dahulu, dan kemudian anda bisa mencoba kembali untuk mengisi baterai handphone anda. Hal ini menjadi salah satu cara memperbaiki masalah charging pada handphone anda ketika mengalami kerusakan.

Penting untuk mengetahui permasalahan yang dapat terjadi pada handphone dan chargernya. Karena hal ini merupakan permasalahan yang sering terjadi dan meskipun terlihat sederhana, jika tidak ditangani dengan benar dapat memperburuk kondisi handphone anda sehingga dapat berujung pada handphone yang tidak dapat digunakan.

Mengecek kondisi charger dan handphone harus anda perhatikan dengan baik sehingga dapat meminimalkan adanya kerusakan pada handphone anda. Ketika charger dan handphone anda tidak mengalami kerusakan, maka ini akan membuat aktifitas anda dalam menggunakan handphone lebih mudah. Untuk itu perlu anda ketahui informasi mengenai cara memperbaiki masalah charging pada handphone anda. Semoga artikel ini bermanfaat untuk anda.

Editor: Muchammad Zakaria

Download berbagai jenis aplikasi terbaru, mulai dari aplikasi windows, android, driver dan sistem operasi secara gratis hanya di Nesabamedia.com:

Download Software Windows

Download Aplikasi Android

Download Driver Printer

Download Sistem Operasi

Percayalah bahwa apa yang kamu impikan, suatu saat dapat tercapai meskipun jalan yang ditempuh tidak seindah yang kamu kira. So, believe yourself “you can do it”.

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments