• Our Partners:

Download Tux Paint Terbaru 2024 (Free Download)

Download Tux Paint Terbaru Developer: Tux Paint
OS: Windows 7, 8, 10, 11
Lisensi: Freeware
Ukuran: 26MB
1 Star2 Stars3 Stars4 Stars5 Stars Click to voteLoading...


Tux Paint adalah software untuk melukis pada layar komputer yang didesain untuk anak-anak kecil. Kesederhanaan dan kelucuannya dapat menghibur anak-anak sekaligus mengajari mereka mengenai dasar-dasar melukis secara digital.

Salah satu bentuk kelucuan pada Tux Paint adalah maskot pinguin lucu yang digunakannya. Selain ditampilkan sebagai icon di taskbar, maskot juga muncul di dalam interface Tux Paint dalam berbagai pose yang berubah-ubah seiring dengan apa yang sedang dilakukan oleh pengguna.

Di saat pengguna mengklik tombol New, misalnya, maskot akan tampil dalam pose berbaring sambil menyeruput minuman. Gambar maskot tersebut juga diiringi dengan teks untuk memandu pengguna, sedangkan bahasa teks itu sendiri dapat dirubah menjadi bahasa Indonesia.

Fitur-Fitur Tux Paint

Apa Itu Tux Paint?

Efek suara

Bentuk kelucuan lain dari Tux Paint adalah efek-efek suara yang muncul setiap kali pengguna melakukan sesuatu. Mengubah ukuran kuas, undo dan redo, menghapus objek, menambahkan teks, menyimpan file, dan lain-lain, hampir semuanya memiliki efek suara yang berbeda-beda. Bahkan melukis garis pendek pun juga memunculkan efek suara tersendiri.

Ratusan stempel

Maskot Tux Paint disertakan pula sebagai bagian dari koleksi stempel. Banyak stempel lain yang tersedia, tapi anda harus mengunduhnya terlebih dulu karena semua stempel tersebut disediakan secara terpisah. Semuanya dijadikan satu di dalam paket yang berukuran sekitar 158 MB.

Contoh stempel bisa anda lihat di situs resmi Tux Paint jika anda penasaran dengan jenis stempel yang disediakan. Banyak di antara stempel-stempel tersebut yang bertema hewan, sedangkan sisanya berupa stempel yang bertema olahraga, pakaian, makanan, tanaman, ruang angkasa, dan lain-lain.

Kuas yang bervariasi

Banyak model kuas yang bisa digunakan di dalam Tux Paint, mulai dari yang sederhana seperti kuas berbentuk lingkaran hingga yang unik seperti jejak kaki. Beberapa kuas dapat sedikit berubah bentuk sesuai dengan arah tarikan kuas pada kanvas. Jika anda menggunakan kuas jejak kaki dan menarik kuas ke arah kanan, maka jejak kaki juga akan mengarah ke kanan.

Jika yang anda gunakan adalah kuas berbentuk anak kucing dan anda menarik kuas ke arah kiri, maka anak kucing akan menghadap ke kiri. Tidak arahnya saja yang bisa berubah. Apabila kuas ditarik memanjang, maka yang muncul adalah gambar-gambar seekor anak kucing yang sedang berlari.

Download Tux Paint Terbaru

Tux Paint dibuat semudah mungkin untuk anak-anak, tapi bisa lebih dipermudah lagi seandainya anak-anak yang memakainya masih kebingungan atau sering salah klik. Cara menyederhanakan Tux Paint bisa dilakukan melalui Tux Paint Config yang bisa diakses di dalam folder instalasinya.

Beberapa bentuk penyederhanaan tersebut adalah menonaktifkan tombol Quit untuk mencegah tertutupnya Tux Paint secara tidak disengaja, menyembunyikan kontrol stempel dan shape, mengatur ukuran stempel, dan menonaktifkan rotasi shape. Download Tux Paint terbaru dan gratis untuk Windows melalui link dibawah ini:

Editor: Muchammad Zakaria

Jangan sampai ketinggalan informasi terkini seputar teknologi dan tutorial terbaru dari Nesabamedia.com:

Berita Terkini Seputar Teknologi

Kumpulan Tutorial Terbaru

Rekomendasi Produk Terbaik

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments